🐣Perdebatan kecil 🐣

2.9K 193 57
                                    

Karena hari semakin malam akhirnya Kayla dan keluarganya berpamitan untuk pulang. Karena esok pagi dirinya dan Arsenio harus ke panti asuhan cahaya harapan sesuai apa yang di perintahkan Omah Sartika.

"Kita pamit pulang ya" pamit mamih Kayla.

"Iya hati hati dijalan ya, Adit kamu bawa mobilnya hati hati. Jangan ngebut" Ucap Omah Sartika.

"iyaa tante siap"

"Yaudah kalau gitu kita pamit tante, jaga kesehatan ya jangan banyak pikiran oke" Mamih Kayla mengelus tangan Omah Sartika dengan lembut.

" Iya Ditya"  Omah Sartika memeluk Mamih Kayla dengan erat seperti pelukan untuk menguatkan.

"Tan- eh Mamah Sarah Kay pamit pulang ya, makasih masakannya. Masakan MAMA SARAH ENAKKKKKK,  Kayla suka" Ucap Kayla dengan jujur.

Sarah tersenyum calon mantunya ini memang unik "Makasih pujiannya anak cantik, nanti Mamah masakin makanan Kesukaan Kay, sekalian kita masak bareng"

"Boleh Mah, nanti Mamah kabarin Kay aja oke"

Sarah mengangguk lalu memeluk Kayla dengan sayang. " Sering sering ya kamu main ke sini, biar rumah ini jadi rame"

" Iya Mah" Kayla mengangguk.

Kini giliran Kayla berpamitan dengan Omah Sartika.

"Omah Kay pamit pulang dulu ya, Omah jangan lupa minum obat oke" Ucap Kayla memeluk Omah.

"Iya cucu Omah yang cantik, Kamu juga jangan suka usilin mamih kamu kasian nanti dia cepet tua kaya omah" Omah Sartika dan Kayla tertawa, sedangkan Mamih Kayla menekuk bibirnya.

"Yaudah yuk kita pulang, semuanya kita pulang dulu ya nanti Kita main lagi kesini. Assalamualaikum" Papah Kayla menyalami tangan Oma Sartika.

....

Sesampainya di rumah Kayla langsung merebahkan dirinya di kasur. Malam ini cukup menguras emosinya.

Kayla menatap langit langit kamarnya, menghembuskan nafas lelah.

" Siapa dia sebenarnya? Apa yang sebenarnya terjadi di masa lalu? Kenapa gue gak inget apapun, kecuali pas liburan itu? " Kayla bertanya tanya di benaknya.

Potongan kilasan kilasan masalalu berputar di otaknya, terkadang ia merasa sakit saat ia memaksakan untuk mengingat lebih dalam. sebenarnya kilasan apa itu? Mengapa ia bisa melupakannya.

" Mereka, keluarga Omah Sartika, perjodohan konyol,  dan Cowok kulkas, Kenapa gue merasa janggal" 

Berbicara tentang Arsenio, Kayla kembali teringat kejadian beberapa jam yang lalu. Yang mengharuskan dirinya menahan malu.

"Sialan bisa bisanya gue berpikiran kalau tuh anak mau cium gue, ARGGGHHH sial sial bisa-bisanya gue berpikiran mesum! ya allah Maafin Kayla ya Allah tenang aja ya Allah bibir Kay masih perawan kok, Kalau mau salahin, Salahin aja tuh COWOK Rese yang bikin Kayla berpikir Mesum" Ujar Kayla menenggelamkan mukanya di bantal.

Tiba-tiba notif pesan masuk, Kayla mengecek handphone nya. Ternyata pesan itu dari Arsenio. kayla yang kaget langsung mengubah posisinya menjadi duduk.

Cowok rese😠

Besok gue jemput jam 7,  no ngaret!

Kayla membelakakan matanya "DEMI SEMPAK MAMIH PERI YANG BELUM DI CUCI SEMINGGU! NI ANAK TIPES APA GIMANA?"

BUSET PAGI AMAT, JAM 8 LAH  JAM SEGITU GUE MASIH NGEBO

Cowok rese 😠
Jam 7 gue gak nerima penolakan, kalau lu masih nawar, gue bakal jemput lu jam 6 pagi.

jodoh si ketua osisTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang