#18 Rindu Di Hari Minggu

37 3 0
                                    

Pada rindu yang menyala ada kata dalam keheningan. Sepucuk pengharapan akan sosok yang selalu hadir dalam ingatan. Senyap, berbisik lirih, namun pedih ketika rindu melanda. Gelisah, tak tenang, resah, pertanda rindu mulai datang menyerang. Tapi aku hanya berteman sepi, dan rindu menyergapku tanpa henti. Dentumannya menggelegar dalam kosongnya jiwa.

Sosokmu, senyummu, sikapmu, sorot matamu, tawamu, mataku merindu kehadiranmu. Tubuhku ingin selalu dekat denganmu. Nafasku tak henti-hentinya mencari aroma parfummu.

Seperti inikah rindu?
Pada sepasang bola matamu, kutemui kenyamanan tanpa batas. Ini sebuah pengakuan; aku ingin bersamamu enam belas jam sehari. Delapan jamnya untuk tidur-namun bertemu kamu dalam mimpi.

Aku men-jedamu agar rindu menerpa. Seperti wabah penyakit menjangkit ke seluruh sel-sel raga. Berharap kau merindu? seperti ku sangsikan 'apakah mentari akan merindukan malam?'. Namun ku berkeras hati bertaruh pada sepi dan gelapnya hari, esok hari minggu, dan kita memiliki jeda tak bertemu. Apakah kau akan menghubungiku?

Temaram malam mulai gagah menyapa. Tak sabar ku menanti mentari, akankah nyanyian burung pagi mengisyaratkan ada notifikasi whatsapp darimu menyapa, "adakah acara pagi ini?".
Entahlah..

Pagi menjelang, lekas berganti siang, sore pun kini menjadi petang, chat darimu tak kunjung juga datang. Sial. Kenapa aku begitu menunggu? Sedari malam hingga bertemu lagi malam, suara jangkrik menertawakanku. Dan jika aku yang belum berani mengetik sesuatu kepadamu, masih pantaskah menunggu balasanmu? Mustahil.

Pukul sembilan malam ku hanyut dalam perasaan aneh; berharap tidur namun kantuk tak kunjung juga masuk. Hingga nada dering ku berbunyi, kulihat notifikasi tertulis namamu, "Besok betul pakai baju batik?" Sial, kau membuatku tersenyum hingga jam pergantian malam menjadi pagi.

_Antara cinta dan rindu seperti tak ada jeda, namun yang jadi masalah, ketika menunggu seseorang untuk rindu, apakah dia juga cinta?_

Dan Kau HadirTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang