El Silbon?

2 3 0
                                    


Legenda ini tersebar di Venezuela dan Kolombia. El Silbon adalah makhluk jejadian yang gentayangan di Bumi sambil membawa sekantong tulang.

Makhluk itu dulunya adalah seorang anak lelaki tunggal yang tinggal bersama orangtuanya di Venezuela. Sebagai anak tunggal, ia habis-habisan dimanjakan orangtuanya.

Anak itu menjadi pembangkang dan besar kepala. Setelah permintaannya untuk makan malam dengan daging rusa tidak dipenuhi, ia mengamuk.

Karena ayahnya tidak bisa menyediakan, anak itu keudian menikam perut si ayah, menarik ususnya untuk diberikan kepada ibunya agar dimasak.

Ketika si ibu sedang memasak, ia menjadi curiga melihat tampilan daging tersebut dan kemudian menyadari hal yang telah dilakukan anak lelakinya.

Ibu itu menjadi sedih dan anaknya kemudian berurusan dengan kakeknya. Si kakek mencambuki anak itu hingga nyaris tewas dan kemudian melumuri luka-luka dengan cabai dan air perasan lemon.

Si kakek kemudian memberikan anak itu suatu kantong berisi tulang-tulang ayahnya, lalu melepaskan anjing-anjing ketika cucunya melarikan diri.

Sesaat sebelum anjing-anjing itu menewaskan cucunya, si kakek melontarkan kutukan yang mengubah anak itu menjadi makhluk bernama El Silbon.

El Silbon disebut-sebut masih gentayangan sambil bersiul-isul, lalu memasuki rumah warga tanpa ketahuan siapapun. Ia menebar tulang-tulang itu di lantai dan menghitungnya dalam rumah.

Jika tidak ada yang memergoki, maka seorang anggota keluarga dalam rumah itu akan mati. Sebaliknya, jika ada yang memergoki, konon anak itu bisa mengubah nasib sial menjadi keberuntungan.


•••
Jangan lupa tinggalkan jejak

Urban LegendTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang