03. Meet him again (?)

10.8K 446 38
                                    

Sesuai permintaan dari Alex, sore itu juga Haikal dan Nathan pergi mencari kostan dengan budget yang murah.

"Gue telfon Ren aja ya? Dari tadi ngga ketemu yang pas dah."

"Serah lo deh."

Lalu Haikal menelpon Ren untuk menyusul mereka di posisi sekarang. Setelah menunggu beberapa saat Ren sudah datang dengan membawa sebuah kunci.

"Nih." Ucap Ren dengan memberikan kunci itu.

"Apa?"

"Ini kunci."

"Kunci apa?"

"Pintu surga." Nathan ber-oh kecil lalu mengambil kunci itu dengan senang hati.

"Goblok."

"Itu kunci kostan punya nyokap gue. Lo bisa tinggal disana, lokasi nya jalan green garden."

"Buset?! Itu daerah elit anying, mana sanggup gue bayar nya."

"Gratis."

"HAH?!"

"Iya. Itu kostan udah dibeli nyokap gue, jadi dia gratisin aja. Tapi khusus lo doang, soal nya bapak lo pernah ngebantu orang tua gue."

"Makasih banyak Ren, sumpah. Lo gue traktir batagor dah setahun."

"Santai aja, lo pindah kapan?"

"Kalo bisa sekarang Ren, malem ini rumah gue harus kosong."

"Nyokap lo?"

"Bodo amat gue ama dia, biarin aja."

"Yaudah, ayo gue bantuin beres-beres." Ucap Haikal.

-🐶🐰-

"Capek juga ya, padahal barang gue dikit. Ngomong-ngomong makasih banyak ya bantuan nya, kalo gaada kalian gatau gue bakal gimana sekarang."

"Sama-sama, beli es dong haus nih." Ucap Haikal yang langsung di setujui oleh Nathan.

"Disini ada warung ngga Ren?"

"Ada, di deket belokan tadi ada warung."

"Bentar, gue beliin es dulu." Ucap nya langsung pergi membeli minuman untuk kedua temannya.

Sambil berjalan dia melihat-lihat daerah disana, sepertinya masih banyak lahan kosong yang dijadikan sebuah taman disana. Mungkin Nathan akan betah disana.

Malam itu terasa hangat bagi Nathan tidak terlalu dingin. Sampai dimana dia harus melewati segerombolan laki-laki yang sedang nongkrong di belokan kostan nya. Dia mempercepat jalan nya supaya sampai di warung dan pulang.

Tiba-tiba Nathan mendengar satu orang yang memanggil nama nya.

"Nathan?" Dirinya langsung berlari agar melewati gerombolan itu.

"Sial, dia siapa kok tau nama gue sih." Gumamnya, dia tidak terlalu menghiraukan panggilan itu, mungkin saja ada salah satu dari orang itu yang nama nya sama dengan diri nya.

"Bu beli fanta 3 botol, berapa?"

"30 ribu mas, tapi maaf sebelum nya saya ngga pernah liat mas, mas nya bukan orang sini ya?" Tanya ibu itu basa-basi.

"Hehe iya bu, baru pindah sore tadi."

"Oh pantesan saya baru liat, ini minum nya."

Sex With Strangers || NoMin || ✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang