"Aku menghindar dari jatuh cinta untuk kedua kalinya, karna aku takut itu akan jadi patah hati kedua kali juga"
Dk baru saja mendapat panggilan dari manajernya, Ia ditawari menjadi juri TINBS lagi, acara itu sudah lama tak tayang dan sekarang malah akan tayang kembali.
Dk menjatuhkan tubuhnya di ranjang, Ia memandang langit-langit, seharusnya tak sulit baginya menerima tawaran tersebut, namun Ia mendengar bahwa Lyodra kemungkinan akan menjadi salah satu juri, baginya kembali ke Indonesia saja sudah sangat sulit untuknya, apalagi harus menjadi juri disatu acara yang sama dengan Lyodra, pasti akan sangat berat untuknya.
Dk memejamkan matanya, memikirkan akan sejauh mana dampak jika Ia menerima tawaran tersebut, Ia telah melewati banyak hal selama 5 tahun belakangan, Ia sempat mengurung diri setelah berakhirnya hubungannya dengan Lyodra, Ia sempat menjadi murung dan menjadi sosok yang dingin, setelah hampir 1 tahun patah hati, Ia memutuskan untuk mengikuti wajib militer selama hampir 2 tahun, namun semua itu tak pernah cukup untuk membantunya melupakan Lyodra, Ia masih saja terus dibayang-bayangi masa lalu yang juga terus membuatnya sakit selama ini.
Namun, Ia tetap berusaha menjalani kehidupannya, Ia memilih menuangkan semua rasa sakitnya pada lagu-lagu yang beberapa digunakan untuk comeback iKON dan yang terbaru adalah untuk projek solonya, hanya itulah yang bisa Iakukan untuk setidaknya mencurahkan apa yang Ia rasakan.
Dk memainkan ponselnya, Ia menatap layar ponsel yang menampilkan nomor manajernya, Ia membulatkan keputusannya, Ia akan menolak tawaran tersebut, Ia tak mau mengganggu Lyodra lagi, Ia akan membiarkan Lyodra mengambil tawaran itu dan bisa menjadi juri dengan bebas tanpa ada dirinya, Ia yakin Lyodra pun tak nyaman jika ada dirinya.
🦋🦋🦋
Lyodra sedang berada di sebuah ruang untuk meeting, Ia tengah menunggu semua orang berkumpul, Lyodra langsung menerima tawaran menjadi juri begitu mengetahui DK menolak tawaran menjadi juri, pihak TINBS memohon agar Lyodra mau membantu acara tersebut agar memiliki rating yang bagus, terlebih salah satu juri Korea yang mereka inginkan malah tak mau menerima tawarannya, sehingga tak ada lagi alasan bagi Lyodra untuk menolak tawaran dari acara tersebut.
Lyodra mengecek beberapa berkas yang ada di meja, rasanya Ia sangat dekat dengan acara ini, acara inilah yang mempertemukan Ia dengan DK, namun sayang kisah mereka tak berakhir indah.
Tak jauh berbeda dengan DK, Lyodra pun sama hancurnya, Ia menjadi sangat tertutup setelah berakhirnya hubungannya dengan DK, Ia bahkan harus bolak-balik psikolog untuk menyembuhkan traumanya, bahkan sampai saat ini Ia belum juga sembuh, Ia hanya berusaha untuk terlihat baik-baik saja di depan semua orang yang menyayanginya, namun tetap saja Ia bukan lagi Lyodra yang dulu.
Walaupun sempat terbesit dipikirannya Dk mungkin akan datang lagi padanya, namun semuanya nihil, DK tak pernah datang bahkan setelah 5 tahun berlalu.
"Wah udah pada datang ya, ayok langsung mulai aja meetingnya"
Lyodra yang sempat terkejut sontak mengangguk mengiyakan ucapan salah satu staff TINBS tersebut.
Semuanya telah disetujui oleh Lyodra dan juga pihak acara, Ia bahkan sudah menandatangani kontrak dan resmi menjadi seorang juri, Ia akan mencoba pengalaman baru yang Ia harapkan bisa membantunya perlahan sembuh dari sakitnya.
🦋🦋🦋
DK merasa sangat lemah, kepalanya terasa berat, untuk membuat tubuhnya bugar kembali dan pikirannya menjadi tenang DK memutuskan untuk lari sore ini, Ia akan berlari sedikit agar bisa fresh kembali.
KAMU SEDANG MEMBACA
About last night
Fanfic"Bagaimana hubungan kamu dengan salah satu penyanyi Indonesia itu?" Tanya MC di salah satu interview lagu solo DK, MC itu nampak tak merasa bersalah setelah melempar pertanyaan sensitif itu, meskipun telah berlalu 5 tahun dari kehebohan yang terjadi...