Seorang wanita membelai lembut rambut anak gadisnya. Sambil menunggu sang putri terlelap, ia terus menceritakan kisah inspiratif dari tokoh Islam yang berpengaruh."Nusaibah binti Ka'ab sosok pahlawan yang tak pernah absen meninggalkan kewajiban, Nak. Ketika ada panggilan untuk berjihad, beliau selalu siap!" Sang ibu menghela napas. "Bahkan Nusaibah tidak takut mati saat berperang di jalan Allah."
"Tapi dia itu kan, perempuan, Bu. Memangnya boleh perempuan pergi berperang?" tanya anak gadisnya.
Sang ibu melempar senyuman. "Awalnya Nusaibah hanya berjaga di bagian medis bersama wanita lainnya, bertugas mengobati mereka yang terluka. Selain itu beliau juga ikut bantu-bantu memasok air minum, kemudian diberikan kepada para prajurit muslim. Nah... saat kaum muslimin dalam keadaan genting, sehingga nyawa Rasulullah terancam, Nusaibah langsung tergerak ingin ikut berperang."
"Apakah Nusaibah langsung ikut berperang begitu saja, Bu? Dari mana senjatanya? Bukankah orang berperang harus punya senjata?"
"Saat itu para prajurit mulai menjauhi Rasullullah, ada yang kelelahan... ada pula yang terluka parah. Mereka yang melindungi Rasulullah kurang dari sepuluh orang, di dalamnya termasuk suami dan anak Nusaibah." Wanita itu menghela napas. "Senjata di sana banyak berserakan, Nak... tidak dijelaskan dengan detail dari mana mendapatkannya. Namun beliau mendapat perisai untuk melindungi diri dari seorang prajurit yang mulai kelelahan, itu pun atas perintah Rasulullah."
Bukannya tidur, Neina Mahin saat kecil justru semakin antusias jika mendengar ibunya bercerita tentang kisah-kisah inspiratif para sahabat Rasulullah. Tidak hanya ibunya, sang ayah pun kerap bercerita tentang ketangguhan para pemimpin Islam di masa lalu, mulai dari khulafaurasyidin hingga khalifah-khalifah dinasti Umayyah, Abbasiyah dan kesultanan Turki Usmani.
Ayah Mahin tiap harinya menceritakan sosok panglima Islam dari berbagai zaman secara acak. Beberapa bulan sebelum ulang tahun ke 15, pria asal Baghdad itu berbagi kisah tentang Khalifah Harun Ar-Rasyid untuk ke sekian kali pada putri semata wayangnya.
"Perilaku yang bisa dicontoh dari khalifah Harun Ar-Rasyid, beliau merupakan pemimpin yang bisa menjalin hubungan harmonis dengan para ulama, ahli hukum, sastrawan, seniman, qari hingga berbagai kalangan." Ayah Mahin membaca buku berbahasa Irak kemudian menceritakan kembali dengan kalimat yang mudah dimengerti oleh anaknya.
Pria itu juga menyampaikan bahwa ketika Khalifah Harun Ar-Rasyid tidak berkesempatan menunaikan ibadah haji, maka sang khalifah akan menghajikan masyarakat di daerah Baghdad sebanyak tiga ratus orang, dengan biaya sepenuhnya ditanggung dari istana.
"Wah, enak banget jadi rakyatnya Khalifah Harun Ar-Rasyid, ya, Yah!" Mahin saat remaja melempar senyuman.
"Benar sekali, Sayang." Sang ayah menghela napas. "Nah... karena hal tadi, banyak masyarakat Baghdad merasakan suasana aman, tentram dan damai selama masa pemerintahan Harun Ar-Rasyid. Selain itu beliau juga sosok yang tak mengenal kata kompromi bagi koruptor yang bisa merugikan rakyat."
Cerita-cerita yang disampaikan ibu dan ayahnya membuat Mahin mencintai sejarah, terutama kisah tentang Harun Ar-Rasyid. Sayangnya imajinasinya tentang dunia keislaman tertunda sejenak ketika ayahnya meninggal beberapa bulan sebelum usianya menginjak lima belas tahun.
Lamunan Mahin tentang masa kecil hingga remajanya terberai ketika ponsel di atas meja belajar berbunyi. Gadis berusia 22 tahun itu menatap layar pintar yang menyala. Pandangannya menangkap ada notifikasi masuk dari grup kelas.
Mata Kuliah Sistem Islam:
Assalamu'alaikum teman-teman, dalam rangka riset tugas pembuatan essay, besok dimohon untuk kumpul pukul 03.00 PM di Masjid 17 Ramadhan (Jami' Sabata'sh Ramadhan) di distrik Karrada Timur, tepatnya di seberang Lapangan Al-Firdos depan Hotel Ishtar.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mahin Dalam Jeruji Kota Baghdad [END]
Ficção HistóricaBenarkah seseorang bisa bertukar jiwa? Namun, bagaimana jika jiwamu justru berpindah pada tubuh seseorang di zaman yang berbeda? Mahin, mahasiswi University of Baghdad masuk ke tubuh pelayan kerajaan di zaman kekhalifahan Harun Ar-Rasyid. Pelayan it...