Malaikha hampir aja keluar dari lobby kantor kalau gak mendengar suara teriakan yang manggil nama dia. Suaranya familiar banget.
"Mikha!"
Malaikha menoleh sebentar lalu kembali berjalan namun dengan tempo lebih lambat biar orang yang sedang mengejarnya itu gak ketinggalan.
"Mikha!"
"Gue gak budeg, gak perlu teriak-teriak" jawab Malaikha rada jutek. Dia lagi capek banget soalnya. Hari ini seharusnya dia gak lembur. Tapi gara-gara si Zachary telat pulang, dia jadi ikutan telat.
"Ya kamu gak nyaut jadinya saya panggil terus-"
"Stop ngomong. 15 detik aja"
"Kenapa?"
"Gue mau nafas bentar elah. Stop ngomong"
Maka orang itu yang tak lain adalah Zachary dengan patuh mengikuti keinginan Malaikha.
Dia hari ini gak bawa mobil. Sengaja. Soalnya beberapa hari ini, dia berusaha buat nganter Malaikha balik selalu aja ditolak. Jadi jalan satu-satunya untuk bisa pulang bareng ya ikut apa yang Malaikha lakukan. Naik transportasi umum.
"Udah?" Tanya Zachary setelah berhitung hingga 15.
"Mau ngomong apa lo?" Tanya Malaikha balik.
"Laper deh. Kamu laper gak?"
"Laper. Nih, jadinya gue mau makan sate depan" jawab Malaikha enteng. By the way, dia udah ganti pakaian yang santai. Bahkan udah pakai sandal juga, jadinya makan emperan gak masalah sama sekali.
"Saya ikut-"
"Sate tuh bukan makanan sehat, nanti kalo lo sakit lagi gimana?" Potong Malaikha.
Inget gak perkara bakso?
Dari bocoran Ibu Amelia, Zachary sakit perut dua hari abis makan itu bakso. Dari sana, Malaikha dapat menyimpulkan kalau lambung Zachary dengan keras menolak hadirnya makanan rakyat biasa kayak dia.
Gak level.
"Saya suka sate. Sering makan kok"
"Oh ya?"
"Iya. Gak percayaan banget deh kamu. Bentar-" Zachary lalu mengotak-ngatik HP-nya yang setelah gak berapa lama dia kasih lihat tuh screen HP-nya ke Malaikha.
"Nih. Sate" ujar Zachary.
Malaikha ketawa lalu menggelengkan kepalanya."Ini mah bukan sate"
"Hah?"
"Itu chicken satay with peanuts sauce"
"Iya, sama aja"
"Beda. Sate gue paling banter 20 ribu, sate lo itu 200 ribu. Tapi yaudah deh kalo lo maksa, kalau sakit jangan salahin gue ya?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Head Over Heels (ON HOLD)
FanfictionDoa Malaikha cuman satu. "Please banget gue mau dapat jodoh. Kan juga mau bikin konten bucin kayak orang diluaran" Katanya jodoh tuh sebenarnya orang yang ada dekat dengan kita. Cuman kitanya aja yang gak tahu. Atau dalam konteks ini, Malaikha yang...