Tuntutan demi tuntutan dilayangkan, tak ada kebebasan dan ketenangan untuk memilih jalan sendiri. Lembaran kertas yang terkoyak dan berserakan setiap hari, seolah menggambarkan bagaimana sebuah kehidupan. Di balik kertas itu terdapat kebahagiaan, tetapi dihancurkan agar bisa menjadi apa yang diinginkan.
Mimpi buruk itu terasa nyata dan menyakitkan, banyak yang menginginkan jalannya sendiri walau sulit. Ada yang mendukung, begitu pula sebaliknya. Kekecewaan yang terpendam dan tertanam pun semakin mengental. Tiap jalan yang diambil pun harus dilalui tanpa sepenuh hati, terpaksa.
Namun, hal tersebut tak ditemukan dalam sebuah kota canggih yang dipenuhi dengan alat-alat luar biasa. Setiap orang berhak memilih keinginannya, sesuai dengan kemampuannya setiap hari. Terdapat 4 perusahaan yang bisa dipilih, yakni Art Coorps, Law Coorps, Math Coorps, dan Science Coorps.
Kehidupan di kota ini disajikan dengan baik dan istimewa karena setiap orang akan ditanggung kehidupannya oleh Pemerintah Pusat yang juga ikut andil dalam mengurus keempat perusahaan tersebut. Tak perlu berbelanja ke supermarket atau mall karena segalanya sudah disediakan dengan diantarkan langsung ke rumah masing-masing.
Setiap pagi akan diberi sarapan melalui mesin pembuat makanan yang begitu canggih dan terhubung langsung dengan perusahaan tempat mereka bekerja. Pakaian pun disediakan dalam kondisi bersih dan rapi setiap harinya, untuk pakaian kotor pun memiliki tempat berupa alat pembersih yang akan mengelola sendiri.
Kendaraan telah tersedia dengan adanya mobil atau kereta udara yang akan mengantarkan mereka pada 4 perusahaan. Perusahaan itu berdekatan, bahkan ada salah satu lantai yang membuat mereka saling terhubung untuk berkomunikasi satu sama lain, tapi hanya diberi waktu 120 menit.
Tak ada yang mengeluh, semua orang menjalaninya dengan baik dan sepenuh hati karena siapa pun yang patuh pada peraturan, maka mereka akan diberi apresiasi sesuai apa yang diinginkan.
KAMU SEDANG MEMBACA
CONUNDRUM
FantascienzaGenre : Sci-fi Sub. Gen : Mystery -Blurb- Kota yang canggih dengan segala alat modern, bahkan gedung-gedung bertingkat tampak membuat kota ini menjadi indah. Tidak ada pengangguran, semua warga bekerja di perusahaan yang ada pada kota tersebut. Bahk...