Banyu segera melajukan mobil sport mewahnya menuju kawasan perkantoran elite di ibu kota, ia selalu memulai harinya setelah mengantar putri semata wayangnya berangkat ke sekolah. Baru tiba beberapa menit ponselnya berdering, ternyata itu dari mamahnya.
"iya ma, kenapa?" tanya Banyu cepat sambil menyalakan laptop dan membuka beberapa berkas di hadapannya.
"mamah mau mengingatkan, jangan lupa nanti jemput Adia, dia masih ngambek sama kamu, gara gara semalam pulang terlambat"
"iya mamahku sayang, diusahakan supaya gak telat, udah dulu ya mah, mau kerja nih"
"iya mamah tahu, mamah gak akan ganggu Pak CEO lagi deh,bye"
"bye mah"
Setelah menutup panggilan telepon dari mamahnya, Banyu segera memulai pekerjaannya. Banyu menjadi orang tua tunggal untuk puteri semata wayangnya karena sang istri meregang nyawa saat melahirkan puteri mereka, makannya nama putri mereka Adia yang berarti hadiah dalam bahasa sansekerta. Adia sudah berumur 8 tahun dan sudah bersekolah di sekolah dasar kelas 2.
Banyu tinggal dengan kedua orang tuanya dan adik perempuannya yang bernama Laras, karna orang tua isterinya sudah meninggal saat istrerinya sedang mengandung Adia, orang tua isterinya meninggal karena kecelakaan bus.
KAMU SEDANG MEMBACA
Adia's Wants
عاطفيةCerita pertama yang Aku publish di wattpad, semoga bisa meramaikan dan mewarnai pembaca wattpad. Dasar cerita yang standar tentang cinta, tapi gak melulu buat pasangan, ada cinta cinta lain yang bisa mewarnai hidup. selamat membaca, semoga suka....