Perkenalan

8.5K 176 7
                                    

Bahkan hal sekecil apapun, mampu membuat pengalaman yang berharga.

            Di pagi hari dengan mentari yang menyinari dan menusuk awan pagi, seorang gadis memulai harinya dengan senyuman di pipi. Ia masuk sekolah kelas X. bersekolah di SMK Swasta Istiqlal Delitua. Saat Datang kesekolah ia bertemu dengan teman teman nya dulu.

      "Hei.. Nabilla" salah seorang memanggilku, akupun menoleh ke arah yang memanggilku.

      "eh...hai.. Kamu masuk sini juga, ngambil jurusan apa?"kataku kepada yulia.

      "aku ngambil multimedia, kalau kamu?" yulia sesang menghampiriku.

      "aku juga ngambil jurusan multimedia, wah mudah mudahan kita sekelas ya" Dengan senyuman berharap di pipi.

.
.

       Dan akhirnya kami berdua sekelas dan sebangku juga. Beberapa hari bersekolah kami di wajibkan mengikuti ekskul di sekolah, berhubung aku suka kegiatan fisik, aku memilih mengikuti ekskul Paskibra dan sahabatku juga mengambil ekskul yang sama karena sewaktu MTs dulu kami sama sama mengikuti ekskul paskibra juga.

      Sewaktu MTs dulu aku pernah memendam rasa kepada senior paskibra yang melatihku dulu, ia seorang yang Penuh teka teki, sulit sekali mengerti pemikirannya, dan hobby sekali menggangguku waktu latihan. Tapi entah mengapa aku memendam rasa terhadapnya.

       Setiap latihan, setiap itu juga ia selalu ada walau beda satuan. Selalu ku perhatikan walau dalam jarak yang cukup jauh, itu sudah membuatku bahagia.
Sewaktu malam saat ku sedang membuka facebook ternyata ku melihat namanya "Muhammad Rizky", Membuat jatungku berdegup kencang tak karuan, walau hanya nama nya sudah membuatku jantungan. Kulihat dia sedang mempromosikan pin Bmnya, segera ku invite. Namun setelah di ACC nya aku tak berani memulai percakapan terlebih dahulu. Beberapa hari kemudian, pada pukul 20.00,suara hp ku berbunyi menandakan pesan BBM masuk, dan kubaca namanya "Muhammad Rizky",deg... Sontak aku terkejut dan membelalakan mata dengan mulut terbuka lebar... Dengan perasaan yang tak karuan, rasanya jantung ini berhenti berdetak, tangan mulai dingin dan berkeringat, rasa senang dalam hati ingin rasanya terbang dan meloncat loncat bahagia, tapi tak mungkin aku melakukannya karena itu tidak wajar...
Lalu segera aku membuka pesannya..

"PING"

Ku balas

"Iyya Kak rizky"

Beberapa menit kemudian, di balas dengan

"Ini Nabilla siapa ya? "

......

"Ini Nabilla aprilya ningrum kak, ank paskibra MTs dulu. Masih ingat?"

.....
"oohhh... Iyya.. Iyya kakak ingat"...

......
"Kirain dah lupa"

Sambil senyum senyum sendiri aku membalas pesan ini. Setelah berbicara membahas yang kurang penting beberapa hari semenjak waktu itu.
Tiba hari dimana membuatku merasakan hal yang tak kuduga sama sekali, hal yang tak ku bayangkan. Pada malam itu menunjukan pukul 23.00 , sudah sangat larut sekali namun mata enggan terpejam. Saat sedang bersenda gurau, tiba tiba suasana menjadi memacu jantung.
Saat ini aku sedang bersedih karena seseorang, dan kak Rizky menghiburku dengan keunikannya...

"Udah jangan sedih, ngapain sedih sedih... Gak bagus, kan masih ada kakak"

.....

"iyya kak... Tapi gmna caranya biar gak sedih lagi..? "

.....

"ya pintar pintarlah... Dah gede kan"

Sikap cuek dan sok coolnya dari dulu sampai sekarang gak pernah hilang, selalu bisa bikin orang kesel, tapi selalu juga bikin orang bahagia.

.....

"kasih tau lah kak, tah dihibur kek gitu... " :(

.....

"Gmna? Udah jangan sedih sedih, masih banyak laki laki diluar sana"

......
"salah satunya kakak?"

......

"Mungkin"

Seketika bibirku membentuk sabit yang memerahkan pipiku, dan jantungku mulai berdetak tak karuan.

"mungkin, maksudnya? "

.....

"Maksudnya yaa gitu"....

.....

"Ya gitu gmna?"

Emang dia penuh dengan teka teki yang sulit di pahami, hanya dia yang mengerti maksudnya bagaimana. Yah begitulah dia, jika tak banyak teka teki bukan Rizky namanya...

"yahh.. Biar kakak temenin"

.....

"Maksudnya, temenin gmna?"

.....

"😑😑😑"

......

"????, maksud kaka... Jadian gitu"

......

"Bisa jadi"

.....

"Serius kak?"

......

"iya serius"

Tepat pukul 23.54, dan itu tanggal 10 Maret 2016. Ternyata Perasaan yang kupendam selama ini dia juga memilikinya.

***
Afwan banyak Typo 😥Mohon masukannya, jangan lupa baca part selanjutnya ya. Syukron khatsiron para reader. 😁
Jangan lupa vote dan comentnya ya.. 😁

Hijrahku Dan Hadirnya IaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang