Ranz - Asia

953 32 3
                                    

AUTHOR POV

Namanya Asia, beberapa tahun lalu Asia adalah siswa SMA disalah satu sekolah katolik yang bisa dibilang elit.

Masa-masa SMA merupakan masa yang paling berat menurut Asia, kehidupan di SMA-nya penuh dengan rasa kesepian, diskriminasi dan hinaan oleh beberapa orang dan oknum disekolahannya.
Asia bukan orang kaya , biasa saja tidak miskin tidak kaya , tapi kebanyakan orang disekolahnya ini anak orang mampu dan berotak, tentu asia yang hanya lulusan SMP pelosok gak akan bisa menandingi kecerdasan anak-anak SMA Katolik ini.

Asia, bukan anak yang bodoh, dia termasuk golongan siswa cerdas di SMP-nya, dia jujur, patuh dan cantik, dia memiliki banyak bakat dan sangat berprestasi, namun keadaan-nya sekarang berbeda, sekolah katolik ini seakan-akan menekannya agar tidak bisa berkembang. Satu kata yang bisa menggambarkan kondisinya disekolah ini "BULLY"

ya gadis ini di bully sejak awal masuk sekolah.

Saat masa orientasi SMA Asia masuk sekolah masih menggunakan rok panjang SMP-nya, sekolah katolik ini hanya menjual bahan pakaian sehingga muridnya harus menjahit bajunya sendiri, dan pastinya membutuhkan waktu yang panjang untuk asia membuatnya, akhirnya Asia terpaksa memakai seragam SMP selama beberapa minggu.

Senior bahkan teman sekolahnya membully nya, baik secara verbal dan fisik, saat Asia masuk kekelas ditangga sekolah ia dihina dan diejek karena menggunakan rok panjang, saat ke kantin, bahkan saat kekamar mandi, senior-senior ber rok pendek di atas lutut itu terus mencibir dan membicarakannya begitu Asia lewat.

Saat yang lain diospek layaknya anak sekolah baru, Asia justru diminta mentranslate 1 buah novel tebal berbahasa inggris, tapi hal itu tidak terlalu sulit untuk Asia, ya itu karena Asia memang mahir berbahasa inggris. Tapi bukan hanya sampai disitu, Asia sering menangis dan enggan masuk sekolah karena tidak tahan akan perilaku teman-temannya.

Dia pernah ditampar, dicaci didepan kelas, tempat duduknya dipindahkan kekelas lain, orangtua murid menamparnya dan memarahinya untuk alasan yang tidak jelas sama sekali.
Orangtuanya tidak tahu, bahkan sampai saat ini mereka tidak tau apa yang terjadi pada Asia, yang tau kejadian ini hanya kakak-nya " Asella " tapi kakaknya bersekolah di Filipina, sehingga saat kakaknya kembali ke negara itu Asia tidak punya teman lagi.

"As, kok kayaknya kamu gak pernah jalan sama temen-temen mu?"

Asella selalu bertanya tapi asia menjawab hal yang sama berulang kali,awalnya terdengar seperti candaan tapi nyatanya tidak.

"Memang ada?"

Hari itu Asia nampak kesepian dan bosan didepan layar komputernya, berulang kali ia hanya mengscroll timeline twitter tanpa notifikasi.
melihat itu Asella menghampiri asia

"As, mau liat gak? ada grup dance yg keren."

"Apatuh?"

"Nih" asella mendekat kearah ku dan mengetik beberapa kata di search engine komputerku

-CHICSER-

asella mengklik dan munculah sebuah video Teach Me How To Doughie Chicser Dance Cover, Asella bercerita kalau CHICSER adalah group dance yang dibentuk tidak sengaja, berisi 6 personel Ranz, Owy, Oliver,Biboy, Cav dan Ully.

setelah menontonnya asia langsung mengklik video chicser lainnya. Mulai dari situ Asia mulai mengenali dan mulai mengangumi seorang Ranz Kyle.

Ranz Kyle adalah seorang anak laki-laki, umurnya 1 tahun 1 bulan 1 hari lebih muda dibanding Asia, menurut Asia hidup ranz tidak jauh berbeda darinya, orangtua ranz bercerai, ranz dan adiknya Seah tinggal bersama ibunya yang menikah lagi dengan Pria yang lebih muda dari Ibunya bernama Nino Guererro, nino merupakan duda yang memiliki seorang anak bernama Nina, Nina lebih muda dari ranz, dan nino begitu menyayanginya
Silsilah keluarganya membingungkan, banyak pengemarnya yang juga ikut bingung memahaminya, namun Asia tidak begitu, iya mengerti dan menerima keadaan Ranz.

Ranz punya hobi menari dan sangat lihai menggunakan aplikasi editorial video, dia begitu kreatif sehingga akun youtubenya lebih ramai dibandingkan anggota CHICSER yang lain.

Beberapa bulan setelah Asia mengenal Chicser, asia semakin menyukai mereka.
Bahkan Asia juga membuat akun Youtube seperti Ranz kyle dan banyak meng-cover lagu, baik lagu CHICSER dan lagu-lagu lainnya.

Sampai suatu saat Asia membuat Video editorial dia dan ranz kyle.

Ia benar-benar tidak menyangka satu hari setelah vifeonya diunggah ranz merepost videonya di twitter, sebelum Asia memintanya.

Thankyou for simple video that you made :) @Asiapr http://Youtube.com/Asiapr

Hari itu bagaikan mimpi untuk Asia, ranz ternyata selama ini memperhatikan video-video yang ia buat, sejak saat itu Asia mulai dikenal banyak orang.

Beberapa menyukainya dan beberapa membencinya.

-----
Author notes :

Hallo kalau kalian new readers dan baru mulai baca 🙋

Aku bakal kasih 1 merchandise chicser dan 1 kaos ranz kyle bertanda tangan buat kalian yang follow, vote dan terus ikutin cerita ini ☺
Aku bakal pilih berdasarkan jumlah vote dan keaktifan kalian setelah cerita ini tamat.

Terimakasihh

Ranz, I'll Be Gone SoonTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang