23.36 AM
"Setengah jam lagi tengah malam.." gumam Siwon, menatap jam tangannya.
Langit malam kala itu gelap, hanya tampak beberapa bintang yang berpijar. Rooftop gedung SM Entertainment yang sepi tidak berubah sama sekali, bahkan setelah 19 tahun.
Waktu berlalu terlalu cepat. Rasanya baru kemarin dia bersama teman-temannya merasakan adrenalin mengalir dalam darah saat pertama kali mereka debut. Sekarang semua terasa sepi.
Siwon meneguk sebotol soju yang dia beli sebelumnya. Baru saja dia menyelesaikan pekerjaannya, membantu menyiapkan comeback juniornya, NCT U, yang mungkin sudah lama tidak melakukan comeback.
"It feels like only yesterday we were dancing and singing like crazy teenagers. And now, I'm here, alone.." katanya.
Siwon mengusap pelan wajahnya. Apa yang tengah dirasakannya sekarang? Sedih? Stres? Marah? Khawatir? Gelisah? Apa ini yang akan kita rasakan saat kita bertambah tua? Entahlah.
"Semua terasa beda sekarang. Sepi, padahal di bawah sana, banyak banget cahaya baru bersinar.." katanya, "cih, gue merasa tua.."
Satu tegukan lagi meluncur menuruni kerongkongannya. Soju sama sekali tidak membantu.
Siwon bingung. Apa langkah selanjutnya? Apa dia harus berhenti? Berhenti jadi penyanyi? Keluar dari grup? Keluar dari SM? Keluar dari dunia gemerlap ini? Rasanya semua terlalu berat.
"Apa yang harus gue lakukan sekarang?" Tanyanya pada angin. Tentu angin tidak akan menjawab. Dia mulai lelah dengan semuanya. Dia merasa tidak cukup. Tidak sempurna.
"It feels like only yesterday Amber and me were arguing about our shoes.." kenangnya.
Amber J. Liu. Anggota F(x) yang sekarang sedang berada di Amerika.
"It feels like only yesterday Kai and Tao were bickering about whose skin is darker.."
Kim Jongin atau Kai yang sekarang tengah menjalankan wajib militernya bersama. Dan Tao, anggota EXO yang sekarang mungkin tengah menguasai dunia modelling di China. Dia menolak menyebut Tao sebagai "mantan" EXO, karena EXO itu satu. Tidak akan berubah.
"It feels like only yesterday Jungsoo hyung and Donghee hyung were hosting NCT Life with the Dreams.."
Park Jungsoo atau Leeteuk, anggota Suju yang 2 minggu lalu baru berusia 41 dan Shin Donghee atau Shindong, anggota Suju yang baru saja menjalani operasi pengangkatan ginjal kanannya.
The Dreams A.K.A NCT Dream yang sekarang sudah menjadi sekelompok pria dewasa. NCT Dream mungkin tidak akan ada lagi, tapi dia akan selalu mengingat lagu tentang permen karet dan cinta anak remaja.
"It feels like only yesterday Irene, Suho and Minho were playing UNO.."
Bae Juhyun atau Irene menikah dengan Kim Joonmyeon atau Suho sebulan yang lalu. Sementara Choi Minho sedang sibuk dengan karir aktingnya.
"It feels like only yesterday the Neos and Rookies are dancing together like lunatics.."
The Neos. The Rookies. Semua anggota NCT dan SMRookies dulu. Mereka semua sudah dewasa sekarang. Banyak kejadian yang terjadi di SM beberapa tahun ini. Di antaranya:
Taeil menjalankan wajib militernya bersama Kai dan Sehun.
Johnny, Mark, Lucas dan Jaehyun tengah menyelesaikan promosi album sub-unit mereka di Amerika.
Kun, dan Winwin sedang pulang kampung, mengunjungi keluarga mereka.
Yuta, kembali ke Jepang setelah sebelumnya tersandung kasus hukum dengan SM yang membuatnya harus keluar dari NCT.
Doyoung juga keluar dari NCT karena sakit yang dideritanya. Dia harus kehilangan suaranya dan dengan berat hati meninggalkan dunia tarik suara.
Lami dan Jisung yang akhirnya mengkonfirmasi hubungan mereka sebagai sepasang kekasih.
Taeyeon yang baru saja melahirkan anak keduanya.
Donghae dan Yoona yang tengah menanti kelahiran anak pertama mereka.
Serta..
Peringatan 13 tahun meninggalnya mendiang Jonghyun. Kemarin, seluruh keluarga SMTown datang menziarahi makam Jonghyun, meletakkan beberapa pesan, bunga, dan hadiah untuk mendiang Jonghyun.
"How are you up there?" Tanya Siwon sembari menatap bulan, dan kejadian 13 tahun lalu terulang. Malam ini, bulan bersinar memancarkan warna Aqua Pearl, warna yang menemani kehidupan Shawol seluruh dunia, "you're happy up there, right Jonghyun? We miss you so much. We all went to your grave this afternoon, and when i stand next to your gravestone, i kept hearing this melody of "Breath", Lee Hi's song that you wrote. I don't know if it's real or not, but i believe it's you. I miss you, bro.."
"I miss you.." Siwon meneguk botol Soju-nya untuk yang terakhir kali, "what should i do? Everything's so hard for me.."
Dan malam itu, semua berakhir.
Semuanya jangan dianggap serius ya. Yang tertulis disini cuma sebagai ajang berimajinasi, bukan bermaksud mendoakan yang jelek2 :)
KAMU SEDANG MEMBACA
Midnight Talk
Fanfiction(n). the randomness after 00.00 AM One-shoot collection by HalahLek Random update ©HalahLek2017