Kisah Hijrah - Allah Masih Menyayangiku.

3.4K 171 7
                                    

Siapa yang juga menjadi Fangirl bertahun-tahun seperti aku? Ada? Kalo ada, berarti perasaan diriku tidak jauh berbeda dari apa yang kalian rasakan.

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Inilah aku. Aku adalah salah satu Fangirl dari jutaan orang diluar sana. Aku menyukai cowok-cowok di negara Korea itu. Aku menyukai semua yang berbau Korea. Kebiasaan aku setiap hari adalah menelusuri tentang bias aku, apa pun itu.

Orang-orang disekitarku sering memberi saran kepadaku agar tidak menyukai mereka, tapi aku selalu menolaknya. Waktu itu aku selalu benci dengan orang yang selalu nasehatin aku tentang menyukai secara berlebihan. Aku sudah menjadi Fangirl dari kelas 4 SD. Dan sekarang aku sudah menduduki kelas 9 SMP. Ada sekitar 5 tahun aku sudah menjadi Fangirl. Dan untuk meninggalkan kebiasaan dan kehidupan aku dari seorang Fangirl itu sangatlah berat. Aku tidak rela meninggalkan bias aku yang selama ini aku sayangi. Aku sangat menyayangi mereka. Berat bagiku untuk meninggalkannya begitu saja.

Ya, aku tau. Mereka bias aku itu, gk bakalan pernah tau perjuangan aku kepada mereka seperti apa. Aku yang selalu bom love, bom koment, bom vote, nonton live streaming konser mereka, menyimpan beribu-ribu foto, lagu, video-video mereka, menghabiskan ram dan kartu memori yang banyak, dan itu semua menghabiskan kuota yang banyak dan uang yang banyak pula. Sekali lagi mereka tidak pernah tau itu. Aku tau itu. Tapi aku masih suka melakukannya.

Dan untuk men stalker kegiatan bias aku itu, tidak jarang aku selalu meninggalkan kewajiban aku sebagai seorang muslimah, yaitu Sholat. Aku sering meninggalkan sholat hanya untuk menonton live streaming konser mereka, dan aku tidak rela meninggalkan momen satu detik pun dari konser itu. Begitu pula saat menonton drama bias aku, yang disana ada sebuah adegan yang tidak sepatutnya ditonton oleh diriku yang masih dibawah umur ini. Tapi aku merasa itu tidak masalah di kehidupanku. Selagi aku masih mengerjakan kewajiban sebagai umat Islam.

Memang, aku yang sangat menyukai mereka itu gk bakalan menyesal untuk menyisihkan uang sakuku untuk membeli kuota dan menonton konser mereka. Mengumpulkan uang untuk membeli baju bernama salah satu bias ku, membeli album mereka, bagi aku itu tidak masalah. Malah itu sudah menjadi kebiasaan dari diri aku yang sangat menyenangkan bagiku.

Sampai akhirnya dihari itu. Aku masih ingat sekali, disaat itu aku terdiam di kamar dengan hp yang sudah menjadi perantara aku selama ini untuk mengetahui keseharian dari biasku. Hari itu, aku merenungi semuanya. Disaat itu entah bisikan dari mana, tiba-tiba aku mendengar suara isakan tangis yang tak henti hentinya dari telingaku. Aku merasa itu suara aku, tapi mengapa aku menangis? Aku kenapa? Ada masalah apa aku sampai menangis begitu histerisnya?

Sampai akhirnya aku sadar, dan ada ketukan dari hati aku untuk meluruskan jalanku yang selama ini melenceng dari ajaran Allah SWT. Aku sadar, kebiasaan aku selama ini adalah memberi peluang untuk setan menjerumuskan aku ke tempat tinggal kekalnya, yaitu neraka.

Saat itu aku langsung mencari artikel tentang Hijrah di hpku. Aku menelusuri hukum islam tentang menyukai mereka yang selama ini aku sukai. Disanalah aku tau, selama ini. 5 tahun ini, aku adalah Pe-Zina. Kegiatan yang aku lakukan selama ini adalah Zina. Zina mata, Zina lisan, Zina telinga, Zina perasaan (berharap), dan masih banyak lagi.

Padahal Zina adalah suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk. Itu sudah dijelaskan di Al-Qur'an surah Al-isra' ayat 32.

Dan juga, aku diberitahu bahwa, "orang yang menyukai suatu kaum, orang itu bagian dari kaum itu sendiri". "Orang yang mencintai suatu kaum, orang itu ikut bersama kaum itu sampai ke akhirat." dari itu aku sadar, karna aku menyukai mereka yang non muslim, aku juga termasuk bagian dari mereka.

Disana aku sangat malu kepada diriku sendiri, apa Allah masih mau menerima aku sebagai hambaNya?

Dan pada akhirnya, dengan perlahan aku bisa menghapus foto, video, lagu, bias-biasku menggantikannya dengan sholawat dan dakwah-dakwah tentang hijrah. Disini aku mau berhijrah dijalan Allah, dan pertama dan utama sekali, aku memperbaiki sholat aku terlebih dahulu, dari yang dulunya hanya waktu Zuhur, Ashar, dan Magrib saja. Sekarang alhamdulillah aku sudah bisa mengerjakan 5 waktu sehari. Dan aku juga memperbaiki lagi bacaan sholat aku yang dulunya tergesa-gesa, sekarang alhamdulillah tidak lagi dan insyaa Allah khusuk.

Alhamdulillah aku mendapatkan hidayah sebelum aku meninggal dan bisa bertobat dan meminta ampun kepada Allah. Alhamdulillah, dalam hijrah aku ini, teman-teman, dan orang-orang disekitar aku mendukung dan membantu aku dalam berhijrah. Alhamdulillah aku dikelilingi oleh orang-orang yang sudah lama mendalami islam dan itu sangat mempermudahkan aku untuk tetap istiqomah dijalan Allah.

Dan aku sadar, Allah menyayangiku yang pe-Zina ini. Ya, Allah menyayangiku. Alhamdulillah Allah, menerima aku kembali menjadi hambaNya. Aku bersyukur sekali diberi kesempatan mendekatkan diri kepada Allah, dan itu semua hikmahnya sangat dahsyat kepada diriku, aku merasa lebih tenang dekat dengan Allah, aku bersyukur sekali, dan aku tidak mau lagi terjeremus kepada perbuatan yang dibenci Allah. Aku ingin istiqomah dijalan Allah.

Dan alhamdulillah, sekarang aku sudah bisa mengajak teman-temanku yang masih menjadi Fangirl untuk berhijrah bersamaku. Alhamdulillah, aku bisa membawa mereka kejalan Allah lagi. Dan aku sangat menikmati itu dan sangat menyukai itu, dari pada menjadi Fangirl dulu. Alhamdulillah.

Sekarang, bias ku bukan boyband di sana lagi. Tapi bias ku adalah Nabi Muhammad SAW. dan leadernya adalah ALLAH SWT. Aku menyukai dan mencintaiNya.^^

Tips hijrah dari Fangirl:
Selalu ingat bahwa, yang pantas diidolakan itu adalah Nabi Muhammad kita. Coba perlahan meninggalkan kebiasaan-kebiasaan yang selalu menstalker bias, menggantikannya dengan menstalker ustad-ustad yang berdakwah. Niatkan hati untuk berhijrah mendekatkan diri kepada Allah. Dengan iklas dan tidak terbebankan. Dan mulailah menghapus apapun yang berhubungan dengan bias. Karna hijrah dijalan Allah itu sangat nikmat dan tenang.

Wassalam.

------------------

Nama: Shelly Afriani
TTL : Padang panjang, 06 April 2003
Kelas : Sembilan di SMPN 01 Batipuh selatan.
Alamat : Sudut sumpur, Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar, padang panjang, Padang, Sumatra barat.

Account:
Wattpad : @shellyafriani44
Ig : shellyafriani_05
Fb : shelly afriani
Id : shelly_afriani
Wa : 082388351210

Mari berteman😊 terima kasih.😉

------------------

Inspirasi HijrahTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang