Kepala Sakura tertunduk lemah. Rambutnya yang terlepas dari ikatan menyebar berantakan, menutupi sebagian wajah dan leher jenjangnya. Dengan penampilannya yang menyedihkan seperti ini, citranya sebagai kunoichi medis muda yang canggih dan bisa dihandalkan runtuh seketika. Ia lebih menyerupai seorang wanita muda yang menderita depresi berat karena diputuskan oleh kekasihnya di saat ia sedang hamil tua, daripada seorang kunoichi yang menjanjikan. Ada kegilaan terpancar dari sorot matanya.
"Semua ini salahmu, Naruto. Sob sob sob..." ujar Sakura lirih membentuk citra sebagai korban bullying alih-alih seorang pelaku kriminal.
Bullying artinya kekerasan baik fisik maupun mental.
Naruto tidak menanggapi ucapan Sakura. Ia hanya berdiri diam seperti patung pualam, menghadap Sakura. Mulutnya terkunci rapat, tidak mau mengucapkan sepatah dua patah kata pun, seolah-olah ia mendadak menderita penyakit bisu temporer. Hanya matanya yang sepanjang waktu mengikuti setiap gerak-gerik Sakura, sebagai bukti jika ia bukan patung, melainkan makhluk hidup.
Dengan pose diamnya Naruto, Sakura dilanda gelisah. Perasaan tidak aman mencengkeram kuat lubuk hatinya. Ia sudah terlalu biasa dimanjakan dan dimaklumi oleh Naruto, sehingga ia sulit menerima amarah Naruto, meski hanya dalam bentuk protes bisu. Ia bertanya-tanya dalam hati, kali ini bisakah Naruto melepaskannya? Dulu, ia mungkin yakin 100% mengingat betapa lunaknya Naruto padanya. Sekarang, ia tidak lagi yakin. Bagaimana pun kesalahan Sakura sangat fatal dan tidak terampuni.
"Mengotak-atik rekam medis seorang kage, dari desa ninja manapun, dianggap sebuah kejahatan berat. Pelakunya bisa dicap pengkhianat yang layak dihukum seumur hidup atau... Jantung Sakura bergetar tidak nyaman ketika ia berbisik tanpa suara, " ...mati." Ia memang telah sering terlibat dalam misi berbahaya. Ia bahkan telah berhadapan dengan Madara dan Kaguya, musuh terkuat para shinobi untuk saat ini. Akan tetap, memikirkan tentang kematiannya masih membuat jantung Sakura bergetar.
Sakura menancapkan kukunya dengan kejam ke telapak tangannya untuk menenangkan perasaan gelisahnya. Ia sangat mengenal Naruto. Luar dalam. Ia tahu toleransi Naruto akan kekerasan verbal yang diarahkan padanya sangatlah besar. Hatinya yang lapang mampu menampung semua cemoohan yang paling menyakitkan di dunia ini sekali pun. Ia bahkan mampu dengan legowo memaafkan pelaku yang telah mencurahkan air limbah ke atas kepalanya.
Tapi, kondisi itu hanya berlaku, jika yang disakiti Naruto pribadi. Untuk orang-orang yang akui sebagai teman, Naruto tidak setoleran itu. Ia tidak akan membiarkan si pelaku lewat begitu saja tanpa perawatan yang layak. Terlebih jika ini sejauh menyangkut Sasuke. Naruto akan bertransformasi dalam sekejab mata menjadi induk ayam yang sedang melindungi anak-anaknya dari incaran seekor musang.
Dengan sikap posesif Naruto seperti ini, bagaimana caranya Sakura mencuci bersih tangannya?
Mencurahkan air limbah maksudnya memfitnah, menjelek-jelekkan orang lain.
Mencuci bersih tangannya artinya membersihkan tuduhan negatif padanya
Untuk orang yang telah disalahgunakan sedemikian parah, reaksi Naruto terbilang abnormal. Ia sangat tenang menerima kenyataan jika ia telah dan sedang dikhianati oleh orang yang sangat dipercayainya. Tidak ada ekspresi pahit ataupun kekecewaan. Raut wajahnya tetap datar, tanpa riak. Hanya udaranya yang berbeda. Terkesan sangat dingin dan terpisah yang membuat Sakura menggigil ketakutan. Rasanya seperti ada puluhan ribuan semut merah merayapi tubuhnya secara perlahan dan lalu berpesta pora menggigiti bagian tubuhnya, sesuai preferensinya.Yang tidak diketahui Sakura, ketenangan Naruto hanyalah ketenangan semu. Mirip dengan ketenangan permukaan air laut. Tenang dan datar di satu saat dan bisa berubah menjadi gelombang ganas yang menyapu dan menelan segala sesuatu di atas permukaan air laut di saat yang lain. Posenya tampak acuh dan tanpa pertahanan. Itu tampilan luarnya. Nyatanya Naruto tidak pernah menanggalkan kewaspadaannya. Satu inchi pun tidak. Tubuhnya selalu waspada, mengawasi setiap gerak-gerik Sakura dengan perhatian yang sangat intens.
![](https://img.wattpad.com/cover/125288581-288-k972196.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
OBSESI SAKURA (¬_¬)'
De TodoWanita yang sedang terobsesi sangatlah mengerikan. Mereka sanggup melakukan apa saja demi obsesinya. Sakura terobsesi pada Sasuke, semua orang tahu itu. Tapi, tak ada yang tahu, betapa besarnya obsesinya. Betapa mengerikannya. "AKU TIDAK BOHONG!" Ra...