Hai guys!
minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir dan batin 🙏🏻
Selamat hari raya lebaran :)
-Memiliki tubuh yang sehat merupakan dambaan semua orang.
Banyak yang mencoba mempelajari kiat-kiat hidup sehat agar tubuh tidak rentan terhadap penyakit.
Melansir dari laman BrightSide.me ternyata ada beberapa fakta mengejutkan seputar dunia kesehatan tubuh manusa.
Sebuah penelitian dokter menemukan jika seseorang yang tidak sarapan pagi ternyata tidak memiliki dampak buruk untuk kesehatan.
Simak deretan fakta mengejutkan tentang kesehatan berikut ini.
1. Wanita membutuhkan lebih banyak waktu tidur daripada pria
Para peneliti di Universitas Duke menemukan fakta bahwa wanita ternyata membutuhkan lebih banyak waktu tidur daripada pria.
Hal ini dikarenakan dengan waktu tidur yang cukup ternyata mampu menambah kekuatan fisik dan mental pada wanita.
Namun jika wanita mengalami kekurangan waktu tidur maka cenderung mengalami kondisi depresi.
2. Seseorang terlihat lebih muda dari usia sebenarnya, hidupnya akan lebih lama
Untuk mengetahui seberapa lama usia seseorang ternyata bisa dilakukan dengan melihat wajahnya saja.
Para ilmuwan dari Denmark telah memperlajari cara menghitung usia seseorang yang dilihat dari wajahnya.
Seseorang akan hidup lebih lama atau tidak dapat dilihat dari wajah yang sesuai dengan usianya atau tidak.
Jika seseorang terlihat lebih muda dari usia sebenarnya, besar kemungkinan mereka akan hidup lebih lama daripada orang yang terlihat lebih tua dari usia sebenarnya.
Hal ini dibuktikan melalui program tingkat DNA dari potongan kunci DNA tubuh manusia yang disebut telomer.
Kemampuan sel untuk bereplikasi rupanya ada hubungannya dengan seberapa muda seseorang jika dilihat.
3. Tidak sarapan ternyata tidak akan menimbulkan masalah kesehatan
Ahli gizi luar negeri mengklam jika sarapan merupakan aktivitas penting yang harus dilakukan.
Sehingga para ahli gizi selalu menyarankan semua orang untuk rutin melakukan sarapan sebelum beraktivitas.
Namun hal ini dibantah dengan tim penelitian media yang mengungkapkan fakta bahwa sarapan tidak ada hubungannya dengan masalah kesehatan.
Sehingga jika seseorang tidak melakukan sarapan maka tidak akan terkena gangguan kesehatan.
Hal ini juga tidak akan berpengaruh pada penurunan atau kenaikan berat badan seseorang.
4. Berkomunikasi dengan teman bermanfaat bagi kesehatan pria
Tentu melakukan komunikasi dengan orang lain selalu terjadi setiap waktu dimana saja kita berada.
Apalagi untuk para pria, bertemu dan berkomunikasi dengan 4 hingga 5 orang teman setidaknya dua kali seminggu dapat berdampak baik bagi kesehatan.
Hal ini diungkapkan oleh Robin Dunbar, seorang psikolog dan direktur kelompok penelitian Ilmu Sosial dan Evolusi Neuroscience Universitas Oxford.
Menurutnya, pria yang memiliki teman mengobrol akan sangat jarang terkena depresi.
Selain itu pria yang rutin berkomunikasi dengan temannya seminggu dua kali juga dinilai mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
5. Menggigit kuku di masa kecil baik untuk kesehatan
Apakah kamu sering menggigit kuku?
Tentu banyak orang yang beranggapan ini adalah suatu kebiasaan jorok yang harus dihindari.
Ternyata menggigit kuku di masa kecil sangat baik bagi kesehatan tubuh.
Anak-anak yang senang menggigit kuku diketahui akan jarang terkena penyakit asma.
Selain itu mereka juga rentan mengalami alegi dan memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat.
Adanya kuman yang masuk ke dalam tubuh saat menggigit kuku justru membuat sistem kekebalan tubuh semakin kuat.
6. Menggigil saat kedinginan mampu menurunkan berat badan
Saat sedang kedinginan apakah kamu sering menggigil?
Tidak masalah jika iya, karena dengan menggigil rupanya mampu membantumu menurunkan berat badan secara alami.
Dengan menggigil ternyata mampu membakar lemak lebih cepat dibanding berolahraga selama satu jam.
Temuan ini berhasil diungkap saat dilakukan sebuah penelitian mengenai jenis lemak yang mampu membakar energi daripada menyimpannya.
-
Sumber : http://medan.tribunnews.com/amp/2019/03/28/tak-banyak-diketahui-ini-6-fakta-mengejutkan-tentang-kesehatan-gigit-kuku-bikin-tubuh-lebih-kuat?page=4
KAMU SEDANG MEMBACA
Tentang Kesehatan
Non-FictionJika ingin mengetahui seputar kesehatan.. silahkan dibaca.. baik dibaca wanita maupun pria.... note : cuma sekedar membagikan dan memberitahukan pada kalian apa sih kesehatan yang harus dijaga. ada banyak lo yang harus kalian perhatikan selama ini y...