02; Silent

3.6K 265 14
                                    

"Can someone stop time for a bit
I feel like a big mistake just happened
I tried to laugh it off awkwardly
But I pity myself."

Don't Know What To Do by Blackpink

Don't Know What To Do by Blackpink

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

    

Mataku lurus tajam melihat benda di dalam genggamanku, menampilkan sebuah pesan singkat yang ku dapat pagi ini.

From: Scooter Braun.
Sudah lihat kekacauan yang kau buat?

     Aku mengehela napasku dalam-dalam lalu menghembuskannya perlahan, begitu terus hingga beberapa kali sampai ku rasa aku jauh lebih tenang. Sudah ku duga, Scooter, manager-ku akan marah akan kejadian yang ku buat kemarin malam.

     Semua berita tentang ku yang sedang di Korea Selatan langsung menyebar begitu luas. Termasuk kehadiran ku di konser BTS mengundang banyak pertanyaan dari berbagai kalangan.

     Aku hanya bisa tersenyum kecut melihat beberapa berita murahan yang mengaitkan hubunganku dengan BTS, mereka berpikir aku dating dengan salah satu anggota boyband itu. Di dalam lubuk hatiku, aku berharap itu terjadi, tidak, apa yang ku pikirkan?

     Rasanya kebebasanku terenggut begitu saja oleh orang-orang yang selalu menguntit dan ingin tahu perihal kehidupan pribadiku. Menyebalkan, bukan?

     Sekedar menonton konser idola yang ku kagumi terasa sangat sulit. Aku menyukai BTS sejak tahun 2014, setahun setelah mereka debut. Bermula dari ketidaksengajaanku melihat mereka disalah satu acara musik Korea Selatan. Saat itu aku sedang melakukan photoshoot disana.

     Mulai saat itu, mereka menjadi satu-satunya boyband asal Korea Selatan yang ku sukai. Bahkan, berkat mereka aku belajar Bahasa Korea. Aku juga memiliki koleksi album dan yang lainnya.

     Itu tandanya sudah lima tahun aku menyukai mereka, dan untuk yang pertama kalinya, tahun ini kekagumanku kepada mereka terbongkar ke media. Bukan karena aku malu menyukai mereka, tapi aku lebih menyukai orang-orang tahu tentang prestasiku saja, bukan kehidupan pribadi.

     Selama 5 tahun itu sangatlah sulit, aku harus menyamar sedemikian rupa untuk menonton konser mereka. Semua ku lakukan karena aku berusaha untuk menjadi fans biasa, ku rasa itu lebih menyenangkan daripada menonton konser mereka secara VVIP dan diperlakukan seperti bintang internasional.

     Ku tekan tombol pada sisi kanan ponselku sehingga benda tersebut menjadi gelap lalu ku tenggelamkan di dalam sakuku. Malas menjawab pesan dari Scooter. Setelah itu mengecek semua barang yang ku bawa disemua penjuru kamar hotel.

     Pagi ini aku harus terbang ke Las Vegas untuk melakukan rehearsal* acara Billboard. Aku akan tampil disana dan berusaha keras menampilkan yang terbaik.

Red [end]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang