Halu

391 15 6
                                    

Kukira kau rumah
Taunya kau hanya ramah
Kukira kita akan bersama
Ternyata itu halu tanpa muara

Hadirmu candu bagiku
Senyummu sudah aku jadikan semesta
Lantas jika kau pergi menghilang bersama waktu,
Apa yang bisa menjadikanku bertahan untuk menjaga cinta semata?

Hanya halusinasi..
Tolong sadarkan aku bahwa sesakit ini mencintai orang yang dicintai banyak orang

Aku bertahan
Kukira kau tahu arti perjuangan
Aku setia
Kukira kau mengerti sebuah janji merajut bahagia

Hanya halusinasi..
Tolong sadarkan aku dari cinta yang mati bahkan sebelum tumbuh.

Aku mengerti sesulit ini mencintaimu
Banyak yang menunggu untuk kau singgahi
Meski nantinya tidak jadi yang berarti
Aku mengerti, kau hanya halusinasi.

Sajak Malam ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang