Getir

96 3 0
                                    

Rintih menjalar, sayup terdengar
Alir derita yang tak bermuara

Segunung emas terbang,
Hamparan lahan melayang,
Lautan kerontang

Kemana? Kemana? Kemana perginya?

Siapa?
Siapa?
Siapa melarikannya?

Mereka. Mereka. Mereka pesta pora

Bersama para pemburu buta

Memupuk memanen bunga, bunga nestapa.

Antologi Puisi KehidupanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang