Bahan A
•1 bungkus agar-agar
•125 gr gula pasir
•700 ml air
•250 gr tape ketan hijau
•Pewarna makanan, warna hijau
•1/2 sdt jelly powder/ jelly bubukBahan B
•200 ml santan Kara + 300 ml air
•200 ml susu kemasan UHT
•1/2 sdt jelly powder/ jelly bubuk
•1 bungkus agar-agar
•125 gr gula pasir
•250 gr cendol hijau
•75 gr nangka potong dadu
•1 butir kuning telur kocok
•1 sdt garamCara membuat
•Didihkan dari bahan A :
Agar-agar, gula & air, tambahkan tape ketan hijau & bubuk jelly yang sudah dilarutkan dengan sedikit larutan agar-agar tadi. Masak sampai mendidih sambil diaduk sesekali, kemudian tambahkan pewarna hijau sesuai selera, aduk, angkat, dan sisihkan.•Didihkan dari bahan B :
Agar-agar, gula, santan Kara, air & susu, tambahkan bubuk jelly yang sudah dilarutkan dengan sedikit larutan agar-agar tadi. Tambahkan kuning telur, kocok cepat sampai merata, didihkan, tambahkan cendol hijau dan nangka, aduk rata, angkat.•Tuang ke cetakan secara bergantian. Tiap bagian dibiarkan agak beku sedikit sebelum lapisan berikutnya dituang di atasnya.
•Dinginkan sampai beku, hidangkan dingin.
Sumber :
Kreasi Dapur Kara
KAMU SEDANG MEMBACA
Delicious Cooking Recipes
NonfiksiKumpulan resep masakan lezat. Mulai dari appetizer, main course, hingga dessert. Masakan tradisional dan modern. Let's try to cooking. Semoga bermanfaat!