part 12 : satu tim

308 94 10
                                    


Hari ini adalah hari sabtu sesuai dengan apa yang sudah di rencanakan pulang sekolah nanti aruna dan yang lainnya akan kumpul untuk membahas bagaimana agendanya hari esok untuk kepanti asuhan. Sekarang aruna dan ketiga sahabatnya sedang berjalan di koridor sekolah untuk menuju kantin, mereka memilih salah satu kursi yang masih kosong dan mendudukinya

"kali ini gw aja deh yang pesen ney, gantian gitu" ucap aruna

"bener na kali ini lo yang pesen?"

"iya udah gw aja, kalian mau pesen apaan?"

"gw lagi ngga laper na gw pesen minum aja deh, es kelapa satu" ucap cia

"gw samaain aja kayak cia" ucap neysa.

"kalian berdua bener ngga mau pesen makan?" tanya aruna dan mendapat gelengan dari cia dan neysa

"kalo lo mau pesen apa yol?"

"gw siomay aja sama es teh aja" ucap yola

"ya udah gw pesen dulu ya" aruna beranjak dari duduknya

"na bener lo yang mau pesen ngga gw aja" ucap neysa

"iya bener lah, udah santai aja kalian duduk manis disitu" aruna berjalan menuju stan makanan yang dipesan oleh temannya.

Saat aruna sedang mengantri ada seseorang dari samping aruna yang menyapanya

"hai?" ucap haidar sambil tersenyum

Aruna menengok kearah samping
"oh hai" ucap aruna sambil tersenyum balik

"lo sendirian?" ucap haidar melihat sekelilingnya tidak melihat ada teman-teman aruna

"engga kok, tuh gw sama mereka" ucap aruna menunjuk kursi dimana temannya sedang duduk

Haidar ber-oh sambil menganggukkan kepalanya
"oh iya na, besokkan hari minggu kita jalan yuk?" ajak haidar

"eem ngga bisa gw, besok gw udah ada acara sama temen yang lain"

"yah ngga bisa ya" ucap haidar kecewa dan aruna mengangguk

"tapi lain kali bisa kan?"

Aruna bingung harus menjawab apa, baru saja aruna akan menjawab namun penjaga kantin memanggil aruna

"neng ini pesenannya sudah siap" ucap ibu-ibu kantin

"oh iya bu, ini uangnya" aruna menyodorkan uang 50ribu

"ini neng kembaliannya, terimakasih ya" ucap ibu itu memberikan uang 10ribu sambil tersenyum

Aruna mengambil kembaliannya lalu tersenyum
"sama-sama bu"
Aruna hendak berjalan kearah temannya namun jalannya di halangi oleh haidar
"gimana na lo belum jawab pertanyaan gw yang tadi"

"eem liat aja minggu depan lagian kan juga masih lama" ucap aruna pergi meninggalkan haidar menuju kursi yang diduduki sahabatnya

"nih makannnya" ucap aruna menyodorkan makanan yang dia bawa

"loh ko lo bawa sendiri si?biasanya dibawain" tanya neysa

"iya lagian cuma sedikit juga pesenannya jadi gw bawa sendiri" ucap aruna sambil menaikkan bahunya

Mereka berempat duduk anteng dengan memakan-makannya, sampai perhatian mereka teralihkan karena suara pekikan dari siswa yang sedang berada di kantin

"eh eh liat itu gerombolan cogan dateng"

"iya tuh, itu siapa si yang cewe ikut-ikut aja"

"ya ampun itu si arfi anak baru tapi ganteng maksimal"

AntarKita [ On Going ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang