Look so good, yeah, look so sweet.
Looking good enough to eat.
Coldest with the kiss, so he call me ice cream.
Catch me in the fridge, right where the ice be.
Look so good, yeah, look so sweet.
Baby, you deserve a treat.
Diamonds on my wrist, so he call me ice cream.
You can double dip 'cause I know you like me.
-Ice Cream. Blackpink ft Selena Gomes-
********
Setting Time: Satu Tahun setelah pernikahan Xander dan Ryan.
**
Seumur hidupnya, Ryan tidak pernah membayangkan dirinya yang kesiangan bangun.
Dan ketika turun dari kamar tidurnya ia menemukan pemandangan super langka.
Suami setampan dewa yunaninya sedang memasak sambil menggendong putri cantik mereka, Aramintha dipinggul.
Bagi Ryan, Xander yang sedang berkutat di dapur selalu terlihat hot.
Entah itu hanya untuk mencuci piring, atau memasak.
Xander yang sedang menggendong sembari bercengkrama dengan anak kecil pun tak kalah seksinya.
Aura hot papanya menguar kemana-mana, kalo si tampan itu sudah didekat anak kecil.
Dan saat ini Ryan harus menyaksikan kombinasi double hot ini.
Hmm..
Ryan harus segera menyerahkan Aramintha ke mbak Nunik, baby sitternya agar bisa menyeret suami tampannya ke kamar dan melakukan hal-hal menyenangkan berdua.
Argh, stop it Ry!
Xander bisa tertawa dua minggu mendengar pikiran kotornya ini.
Menyingkirkan hayalan mesumnya, Ryan pun kembali melangkahkan kaki menuruni tangga, menuju arah dapur.
Tawa riang Aramintha dan Xander di bawah sana membuat ia teringat ke masa awal bagaimana mereka berdua bisa bertemu si cantik.
Aramintha, bayi berumur delapan bulan itu adalah korban kecelakaan.
Ayah dan ibunya meninggal di rumah sakit tempat Ryan bekerja, dan tidak ada satupun anggota keluarga yang datang mengakuinya.
Ryan yang jatuh cinta pada pandangan pertama pada wajah sang bayi mungil langsung bertanya pada suaminya.
Apakah Xander berkeberatan jika ia membawa pulang bayi cantik itu?
Xander penuh antusias mengiyakan tanpa pikir panjang.
Sejak berteman baik dengan ketiga anak tetangga sebelah, Xander memang lebih welcome pada anak-anak kecil.
Jadilah akhirnya mereka mengadopsi Aramintha.
Proses adopsinya sendiri lumayan cepat karena memanfaatkan koneksi orang-orang besar yang dimiliki mama Ryan.
Hanya butuh waktu sebulan untuk Ryan bisa membawa Aramintha pulang ke rumahnya.
"Prepare done. Saatnya menumis! Are you ready?" Xander berseru penuh semangat.
Aramintha pun melonjak senang, tertular semangat sang papa.
"Oke, kita mulai masukin olive oilnya. Sedikit aja." Kata Xander ala chef di food channel.
KAMU SEDANG MEMBACA
JATUH HATI (Completed) ✓
RomanceWARNING! GAYS LOVE STORY HOMOPHOBIC PLEASE STAY AWAY! ******* Ini side story dari cerita CINTA SEMPURNA ya. Dulunya berjudul, Let Me Love You. Aku ganti judulnya jadi JATUH HATI. *********** Alexander Louis Sinaga dan Aldrich Ryan Sinathrya tidak s...