Bagian 59. WANGSIT 2 ! 4

17.5K 452 10
                                    

Flasback ...

Shinta dan Andini. Berteman sejak mereka berumur 9 tahun, Andini berasal dari keluarga berada dia tinggal bersama nenek dan kakeknya mereka pemilik perkebunan teh JAYA GIRI yang sudah ada sejak jaman belanda dulu, menjadi satu-satunya pemilik pribumi pada masa itu.

Ketika bertemu Andini pertama kali tanpa sengaja Shinta lewat didepan sebuah rumah cukup besar dengan halaman yang luas. Andini terlihat sedang bermain sendirian menggunakan baju bagus gaun rok pendek berbunga, membawa boneka beruang kecil, rambut di kuncir 2 dengah pita pink. Sementara Shinta hanya menggunakan baju polos warna coklat dia baru pulang mengambil sisa dagangan dari warung. Terlihat iri melihat penampilan gadis itu. Tanpa diduga gadis cantik itu melihat dan tersenyum padanya. Shinta pun cepat pergi.

Mereka bertemu kembali di sekolah sd tempat Shinta bersekolah sementara Andini sebagai murid baru. Semua berbisik melihat penampilan Andini yang berbeda dengan anak lainnya. Sejak masuk sekolah Andini menjadi pendiam, tak ada murid yang mendekati atau berteman dengannya entah kenapa. Tapi pada Akhirnya Shinta lah yang pertama mendekatinya ternyata Andini mengenal Shinta waktu itu. Sejak itu mereka berteman akrab tanpa memperdulikan apapun juga.

Andini pun sering curhat pada Shinta, bahwa ayahnya berubah setelah menikah lagi, ibunya meninggal karena sakit. Sejak menikah lagi dengan seorang janda beranak 2 hidup Andini seperti berubah, baik bila ada ayahnya di rumah, galak ketika ayahnya tidak ada itulah sikap ibu tirinya.

Sebenarnya nenek dan kakeknya tidak menyetujui pernikahan itu. Akhirnya nenek dan kakeknya memutuskan mengambil Andini dari ayahnya. Hubungan persahabatan itu terus berlangsung sampai SMP. Musibah yang terjadi pada keduanya membuat mereka berpisah. Pertama meninggalnya ayah Shinta, sementara Andini harus kehilangan kakek dan beberapa waktu kemudian neneknya. Setelah itu Andini mau tidak mau harus tinggal kembali bersama ayah dan ibu tirinya.

Mereka berpisah cukup lama, sampai akhirnya Shinta menikah dengan suami pertamanya, pada suatu pesta tanpa diduga mereka bertemu. Shinta menggandeng suaminya dan Andini pun sudah menikah dengan seorang pengusaha. Sejak itu komunikasi kembali terjalin. Akhirnya diketahui semua rahasia yang mereka alami tentang kehidupan masa lalu sampai menikah sekarang.

Perkawinan Andini dan pria yang dicintainya sekarang mas Abdulrohman sangat berliku karena tidak disetujui oleh kedua belah pihak keluarga mereka. Mereka pun memutuskan kawin lari. Mereka membuka usaha dari awal, sampai akhirnya berkembang pesat, kedua orang tua Abdul mulai menerima mereka berdua begitu pula kedua orang tua Andini. Apalagi pada saat itu perkebunan teh sedang ada masalah.

Sayang walau bergelimang harta, Andini belum juga dikaruniai anak, segala cara mereka coba agar Andini hamil tapi sia-sia,tapi Shinta selalu memberi semangat belum saja tuhan mengabulkannya sebab menurut dokter keduanya sehat.

Berita duka datang dari Shinta suami pertamanya meninggal karena kecelakaan, Andini berusaha menghibur sahabatnya itu. Beberapa waktu kemudian Abdul suami Andini menjodohkan Shinta dengan temannya, awalnya menolak tapi akhirnya menerima. Pernikahan kedua Shinta di gelar di antara permasalahan dengan keluarga suami pertama yang menuntut pembagian harta warisan. Shinta menyanggupi pembagian harta itu tapi tidak semua diberikan karena ada hak miliknya sendiri.

Setahun setelah menikah Shinta mengandung anak keduanya, dan beberapa waktu kemudian disusul Andini hamil ! Itu sangat membahagiakannya, mereka bertemu dan bercanda bila suatu saat nanti anak mereka akan dijodohkan. Tapi Abdul bertanya bagaimana kalau keduanya lelaki ? Keduanya terdiam dan kemudian tertawa menurut mereka hal itu hanya humor saja.

Beberapa waktu kemudian Andini dan suaminya pindah ke Surabaya, walau jarak jauh mereka sesekali berhubungan dengan telpon, sayang setelah Shinta melahirkan hubungan mereka terputus. Shinta berusaha menghubungi tapi tidak nyambung, mereka seperti menghilang tanpa jejak.

DASEP SI TUKANG PIJATTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang