Hari ini adalah hari Kamis. Audy sangat ingin masuk sekolah tapi bundanya melarang. Katanya bunda khawatir dia belum benar benar sehat akibat kejadian pingsan kemarin siang itu.
Sekarang Audy masih membujuk sang bunda agar di izinkan untuk pergi kesekolah. Tapi tetap saja bundanya menolak, dia berinisiatif meminta bantuan sang ayah. Biasanya ayah nya lah pahlawannya saat keadaan seperti ini.
"Ayo dong bunda, Audy tuh gak papa tau bun" rengek Audy. Dia menggerakan badannya sambil menari lagi Sunday Best.
"Kalau kata bunda engga ya engga sayang. Mending sekarang kamu sarapan dulu udah itu masuk lagi ke kamar terus istirahat oke"
"Ayahh, Audy tuh gak papa iya kan? Keliatan banget kan ayah kalau Audy sehat. Iya kan yah?" tanya Audy.
"Iya, bundanya aja yang buta gak bisa liat kalau anaknya baik baik aja" katanya sambil menggoda sang istri.
"Gak liat apa anaknya lemes gitu, dibilang baik baik aja" kata bunda ketus.
"Bunda Audy tuh cuman belum sarapan jadi kaya gini" ucapnya dengan nada lebay di buat buat.
"Kalian ini ya. Yaudah tapi ada syaratnya. Audy harus dianter sama Ayah, terus pulang sekolah bareng sama Varo"
"Nanti bunda kasih tau Varo biar dia pulang bareng kamu" lanjut bunda.
"Tapi bun, Audy sekarang ada latihan paduan suara loh bun. Kasian kalau Varo nunggu Audy"
"Eh no no no!! Kamu nurut atau gak sekolah sama sekali!" ancam bunda.
Jika kalian bertanya kemana bang Elvan? Jawabannya adalah Dia udah berangkat kesekolah jam 5 pagi. Katanya mau kerumah temannya dulu.
Sekarang Audy sudah ada didalam kelas duduk bersama Zeline. Tadi pagi dia menuruti apa kata bunda. Dia akan pergi bersama ayah dan pulang bersama Varo.
Audy kesal, di saat istirahat seperti ini biasanya anak lain pergi kekantin, Audy lebih memilih menidurkan kepalanya diatas meja, dengan tas sebagai alasnya.
"Dy, gue mau cerita nih" kata Zeline sambil menggerakkan tangan Audy.
"Apa?"
"Gue lagi deket sama anak cowok tauu. Dia ganteng banget sumpah Dy. Gue langsung suka sama dia" jelas Zeline smbil membayangkan muka pria yang dia maksud itu.
"Hah, siapa?"
"Lo gak bakalan kenal, dia anak sekolah lain. Kalau gak salah SMP Pelita"
"Lo mau tau gak namanya siapa?" lanjutnya.
"Siapa?"
"Genta Arsalan namanya, tapi kalau gue liat dari fotonya dia kaya badboy gitu. Sama kaya si Kevin temen si Varo itu"
"Oh ya? Tapi kok gue kaya gak asing gitu sama nama panjangnya ya?" Audy mulai tertarik dengan cerita Zeline.
"Nah sama, gue aja lagi inget inget"
"Coba tadi namanya siapa?" tanya Audy
"Genta Arsalan"
"Genta Arsalan? Danial Arsalan Putra? Tuh kan sama anjirrr apa mereka adik kakak?" kata Audy heboh.
"Ah bener banget tuh dy. Jangan jangan iya lagi mereka adik kakak"
"Gue harus tanya ke kak Dani pokonya" lanjut Zeline heboh.
Bel masuk berbunyi dengan nyaring membuat mereka harus menghentikan obrolan karena guru mata pelajaran sudah masuk dengan cepat kedalam kelas.
Semua siswa diabsen secara bergantian. Tak terasa sudah masuk 2 jam mereka belajar pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Changes
Teen FictionAPAKAH YANG SAMA SAMA TERSAKITI AKAN BERSAMA? APAKAH SETELAH SAMA SAMA BERJUANG AKAN DIPERSATUKAN? APAKAH SETELAH KEHILANGAN AKAN DIPERTEMUKAN? APAKAH SETELAH RASA SAKIT AKAN ADA KEBAHAGIAAN? 2020-05-04 Rank 1 in Memorie 2020-05-04 Rank 1 in Tamanka...