URBAN LEGEND#GAME
Pokemon adalah hasil dari perang besar global
Pernahkah kalian menyadari bagaimana bisa beberapa Pokemon terlihat seperti versi imutnya binatang di dunia nyata? Dan sementara beberapa lainnya terlihat seperti gumpalan aneh tak berbentuk? Tidak hanya itu, mengapa masyarakat di dalam game Pokemon sudah menggunakan teknologi super canggih namun rata-rata masyarakat sana adalah pemancing dan pemburu serangga?
Teori urban legend yang ada mengenai hal ini adalah game ini mengambil latar waktu setelah terjadinya peperangan berskala global yang menyangkut senjata kimia yang bisa mengubah binatang menjadi mutan dan membunuh hampir semua orang dewasa yang ada. Teori ini diperkuat oleh sebuah fakta bahwa saat kalian pertama kalinya bertemu dengan Lt. Surge dalam game. Surge akan menyebutkan bahwa seekor Pokemon listrik menyelamatkannya saat perang. Dari sini kita bisa tahu bahwa telah terjadinya sebuah perang.
Inilah alasannya mengapa Ash dan karakter lainnya terlihat seperti tidak mempunyai ayah. Hal ini juga menjelaskan mengapa kalian akan menemui anak-anak dari awal sampai akhir game.
Sudah pasti aneh kalau ibu dari anak-anak tersebut mengijinkan si anak untuk menglilingi dunia memburu makhluk berbahaya.
-gamebrott.com
KAMU SEDANG MEMBACA
URBAN LEGENDS
HorrorApa maksudnya legenda urban? Legenda urban adalah potongan cerita lucu atau mengerikan yang seolah-olah nyata lalu beredar dari mulut ke mulut sehingga banyak dibicarakan.