URBAN LEGEND#CERITA
Curse of The Red Room -Jepang
Kutukan Kamar Merah atau popularnya "Curse of The Red Room" adalah urban legend yang menceritakan mengenai sebuah internet popup. Mengerikannya adalah popup ini bukan popup biasa, melainkan adalah popup yang menandakan bahwa kematian sudah datang dan Anda tidak bisa melakukan apa-apa untuk menyelamatkan nyawa Anda.
Kutukan itu muncul sebagai jendela berwarna merah dengan huruf Jepang yang artinya "Apakah Anda suka —?" Popup ini juga diikuti dengan suara seram yang keras. Usaha apapun yang lakukan untuk menutup jendela itu tidak akan berhasil. Berkali-kali ditutup, jendela popup itu akan tetap muncul kembali sampai muncul semakin memenuhi layar komputer Anda. Hal ini akan berlangsung terus menerus sampai tulisan "Apa kamu suka kamar merah?" muncul.
Sesudahnya tulisan itu muncul, maka monitor akan berubah menjadi merah dan muncullah nama-nama korban alam kutukan tersebut. Hal ini kemudian akan berakhir dengan kematian para korbannya dengan cara bunuh diri. Asal usul dari nama Kutukan Kamar Merah sendiri muncul dari korban-korbannya yang melukai diri sendiri dan mewarnai seluruh kamarnya menjadi merah dengan darahnya tersebut.
Tomino's Hell - Jepang
Pastilah tidak lengkap kalau kita membicarakan Urban Legend tapi tidak mengikutsertakan salah satu negara paling terkenal dari Asia, yaitu Jepang. Terkenal sebagai negara dengan segudang cerita urban legend yang terkenal dan juga menyeramkan. Salah satunya adalah Tomino's Hell, sebuah Prosa (karya sastra bebas tanpa kemerduan bunyi layaknya puisi) Jepang yang diyakini sebagai karya tulisan terkutuk.
Setiaporang yang membaca karya sastra ini akan mengalami nasib buruk dimana yangpaling parah adalah nyawanya akan menjadi imbalan. Puisi ini bercerita tentangsosok Tomino yang sudah meninggal dunia dan jatuh ke dalam neraka. Setiap katadi dalamnya dikatakan berisikan jeritan-jeritan menyeramkan yang dapat membuatpembacanya merasakan penderitaan yang dialami oleh Tomino.
-www.tahupedia.com
KAMU SEDANG MEMBACA
URBAN LEGENDS
HorrorApa maksudnya legenda urban? Legenda urban adalah potongan cerita lucu atau mengerikan yang seolah-olah nyata lalu beredar dari mulut ke mulut sehingga banyak dibicarakan.