Saya sangat berharap kalian menghargai karya saya:)
SEMOGA TERHIBUR DAN SELAMAT MEMBACA!
"Maaf atas kelalaian kami akan hasil pemeriksaan saat itu. Namun yang perlu kau ketahui, penyakit itu memang ada. Kau bukan kanker jantung. Dari hasil pemeriksaan yang sebebarnya, aku melihat bahwa sel kanker yang ada dalam tubuhmu sudah sepenuhnya bersih."
Terdengar suara helaan nafas dari seorang pria berprofesi dokter itu. Sungguh ia menyesal atas kelalaiannya akan hasil pemeriksaan gadis itu.
"Apa itu?"
"Gagal jantung...."
"A-apa?!"
Pikiran Lisa masih melayang dengan perkataan dokter khusus jantung yang merupakan sahabat dari dokter Hanbin, pria yang salah menginformasikan hasil pemeriksaannya. Lisa maklum, mungkin jika saat itu ia tidak mendesak dokter Hanbin mungkin tidak akan terjadi kesalahan.
Namun, perkataan dokter tampan bernama Park Bo Geum itu kembali membuatnya hampir menangis. Tidak ada kanker jantung, yang ada gagal jantung!
Tidak bisakah sekakian kanker ganas? Lisa pikir itu lebih cocok untuknya yang tak pantas hidup di dunia ini.
"Hei!"
Suara lembut seorang pria menyadarkannya dari lamunan mengerikannya.
Ia menoleh saat Baekhyun menegurnya dan duduk di sofa sebelahnya. Yah, saat ini mereka sedang berada diruangan Sehun.
Saat ia keluar dari ruangan Sehun, ia berjumpa dokter Hanbin dan mengajaknya untuk menemui dokteri Bo Geum untuk menjelaskan perihal penyakitnya yang sebenarnya. Setelah itu ia memutuskan untuk kembali ke ruangan sang pujaan hati. Tapi ia sudah menemukan sahabat-sahabat pria itu di ruang tersebut.
"Kenapa kau terus melamun?" Tanya Baekhyun yang kembali membuyarkan lamunan Lisa.
Lisa hanya menoleh dan menggelengkan kepalanya. Ruangan ini sangat berisik karena ulah Chanyeol dan Chen yang sedang bermain tebak-tebakan kata. Ck, seperti anak kecil saja!
Lisa pun bingung kenapa Sehun belum bangun juga padahal ruangan VIP itu sangat berisik. Apakah pria itu pingsan? Lisa juga tidak tahu, pasalnya Baekhyun mengatakan jika Sehun sedang tertidur.
"Kenapa dia belum bangun juga? Apa dia mati?" Tanya Kai yang dibalas dengusan oleh mereka. Chanyeol menggeplak kepala Kai.
"Yang benar saja." Rutuknya.
Lisa mengambil langkah menuju ranjang Sehun. Ia sedikit mencolek pipi keras pria itu sambil menggoyang-goyangkan bahu lebar Sehun. Namun sama sekali tidak ada pergerakan.
"Tidak bangun juga." Ucap Lisa.
"Sudahlah biarkan saja. Mungkin itu pengaruh obat." Celetuk Baekhyun.
Lisa melirik jam yang melingkar cantik di tangan kirinya. Sudah jam enam sore. Ia harus pulang. Ia belum makan dari tadi dan dia sudah sangat lelah.
"Sepertinya aku harus pulang. Kalian jaga dia. Jika sudah bangun, segera hubungi aku." Ucap Lisa yang diangguki pria-pria tampan itu.
![](https://img.wattpad.com/cover/191104300-288-k447743.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
PAINFUL [HUNLIS]
Hayran Kurgu(FOLLOW DULU SEBELUM BACA!) "Andai aku jadi kupu-kupu aku pasti akan terbang kemanapun kau pergi"-Lisa " Jangan menghayal, bodoh! kau itu manusia dan akan tetap seperti itu. Aku tidak akan membiarkanmu mengikutiku"-Sehun "Aku mencintaimu, Hun" "Saya...