PS : Menceritakan kisah Kirishima (versi Nasa ya).★
★
★
★
★
★
★Di trotoar jalan raya berjalan seorang remaja yang baru menduduki kelas dua SMP. Namanya Kirishima Eijirou. Seorang remaja yang penakut dan tidak percaya diri.
Hidupnya benar - benar terpuruk karena kekuatan yang dimiliki oleh dirinya. Kekuatan yang harusnya di banggakan malah ia jadikan trauma yang mendalam baginya.
Luka bekas sobek yang berada di matanya lah yang menjadi traumanya. Kejadian dimana saat ia masih kecil menggaruk matanya sendiri tanpa ia sengaja ia malah mengaktifkan kekuatannya dan membuat matanya sobek.
Saat masih kecil Kirishima pernah berkata seperti ini kepada Ibunya. "Ibu, aku tidak mau mempunyai kekuatan seperti ini."
Namun Ibunya hanya menjawab. "Hmm... Ibu sih tidak tau ya ini benar atau tidak. Tapi Ibu pernah mendengar jika kekuatan itu bukan hanya menambah kekuatanmu tapi juga menentukan jodohmu."
"Emang? Bagaimana caranya?" Tanya Kirishima kecil penasaran.
"Hmm... mungkin melalui insting yang kuat saat berpapasan dengan jodohmu atau sebagainya. Tergantung pada takdir kamu sendiri," jawab Ibu Kirishima.
Semenjak dari saat itu Kirishima mulai berusaha untuk menyukai kekuatan dan setelah masuk SMP ia terus latihan agar bisa masuk ke sekolah SMA U.A yang terkenal itu.
"Hmm... aku naik bis atau jalan kaki aja ya.." gumam Kirishima sambil berjalan menyusuri trotoar jalan raya.
"Mungkin jalan kaki sajalah. Hitung - hitung olahraga," gumam Kirishima menumbuhkan rasa semangat dalam dirinya.
Setelah Kirishima menyeberangi lampu merah ia tiba - tiba menabrak seorang remaja laki - laki.
"M-maaf," ujar Kirishima sambil menengok kearah remaja laki - laki tersebut.
KAMU SEDANG MEMBACA
KiriBaku Online
Kısa HikayeSekedar cerita - cerita pendek dari fan Kibaku. Ship : Kiribaku. Anime : Boku No Hero Academy. Engga suka sm ship yang tertera bisa silahkan kunjungi lapak yang lain. Ps : setiap judul yang berbeda memiliki cerita yang berbeda juga. Cover by : me Te...