Penyelamat

1.1K 149 9
                                    

Beberapa jam sebelumnya....

Hitomi sudah bersiap dan menghubungi Minju untuk memastikan Minju sudah di rumahnya. Tidak dijawab.  Hitomi mencoba menelpon berulang kali tapi tidak dijawab juga oleh Minju. Aneh.  Harusnya dari pesan terakhir Minju saat ini Minju sudah di rumahnya.  Hitomi memutuskan untuk menunggu, mungkin saja Minju sedang mandi. Setengah jam berlalu namun belum ada tanda-tanda juga dari Minju.  Dihubungi pun tidak dibalas.  Hitomi mulai cemas, menelpon rumah Minju pun tidak dijawab. Sepertinya orangtua Minju masih bekerja. 

Hitomi lalu mengirim pesan digrup 01linerz untuk menanyakan keberadaan Minju tapi Yuri dan Nako juga tidak tau. Yuri mengatakan dia akan ke rumah Minju sekarang karena kebetulan dia sedang diluar bersama kak Yena. 

Hitomi kembali menunggu hingga sudah 2 jam sejak terakhir Minju menghubunginya.  Tak lama,  Yuri menelpon Hitomi.

"Hallo Yuri.. "

"Hii-chan.. Tidak ada orang di rumah Minju sepertinya Minju belum pulang dari tadi.. "

"Tapi ini sudah hampir jam 7. Kemana dia?  Tidak biasanya Minju tidak membalas selama ini... "

"Tidak tau Hii..  Habis ini aku cek sekolah.. Saling berkabar ya" suara Yuri terdengar cemas.

"Oke Yul.  Langsung kabari ya.."

.
.
.
.
.
.
.
.
.
.

"Gimana Joyul,  udah ada kabar Minju? " tanya Yena yang duduk di motornya.

"Belum kak,  ga biasanya Minju bales selama ini.. Bisa antar aku ke sekolah ga kak?  Mungkin Minju ketiduran di ruang osis..."

"Kamu udah coba hubungi Yujin belum? Kali aja Yujin liat... "

"Udah kak,  tapi Yujin ga liat Minju karena dia ada latihan ekskul.."

"Ya udah ga usah cemas.  Ayo aku antar ke sekolah.. "

.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.

Di sekolah...

Yuri dan Yena sudah ke ruang kelas dan osis bersama dengan satpam jaga namun pintu kedua ruangan sudah terkunci dan tidak ada tanda-tanda keberadaan Minju. Merekapun kembali ke pos satpam depan.

"Kak Yuri.. " panggil Yujin.

Yuri menoleh dan melihat Yujin yang datang dengan keringat di wajahnya.

"Loh bukannya kamu udah pulang Jin tadi.. "

"Iya.. Aku langsung kesini pas kakak bilang mau ke sekolah.. "

"Aku dan kak Yen udah nyari ke kelas dan ruang osis tapi udah dikunci Jin." kata Yuri.

"Kata pak satpam juga dia ga liat ada yang lewat gerbang ini setelah matahari terbenam dan juga udah patroli mengecek ke seluruh ruangan tapi ga ada orang lagi. " tambah Yena.

Mereka terlihat cemas dan mencoba menghubungi teman-teman lain termasuk teman osis Minju. Namun hasilnya nihil.

"Jin gimana kalo ada yang mau nyelakain Minju karena kamu tau kan surat kaleng yang aku bilang tempo hari... " Yuri menggigit jempol kanannya.

"Aku tau kak. Aku udah nyelidikin dan tidak salah lagi itu ulah mereka (penggemar). Salah satu dari mereka ada yang ngaku kalo Gyuri pelakunya.  Gyuri juga menyuruh yang lainnya melakukan itu tapi tidak ada yang berani. Mereka takut kak Minju akan memberitahu aku atau kak Chaewon. Hhh kakak harus tau aku sampai rela didekatin Gyuri untuk nyari buktinya  sekaligus ngawasin dia..."

Dating by accident Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang