Akhirnya hari ini tiba. Apakah justru aku harus iba? Tapi ini menjadi hari yang aku damba. Misiku di mulai!
Sejak semalam tidurku tak nyenyak sekali, memikirkan trik-trik yang akan aku gunakan untuk hari ini. Namun aneh nya ketika aku bangun, mulutku tak terkatup dan bagian sisi kanan bantal lengket juga basah. Mungkinkah itu efek? Efek sangking tidak nyenyak nya aku tidur memikirkan agar aku bisa mengakhiri hubungan dengan pacarku, tanpa harus keluar kata putus dari mulutku ini. Entahlah.
Rangkaian rencana telah aku susun dari dua Minggu yang lalu. Dimana aku harus bisa putus dengan Abian dalam jangka waktu dua bulan ini. Tidak boleh lebih dari itu, karena setelah dua bulan, tepat 1 April merupakan hari jadi kami ke 3 tahun. Mana mungkin kan aku dengan tega memutuskannya setelah 3 tahun lama nya hubungan kami. Setidaknya sebelum menginjak angka itu rasa bersalah ku tak akan terlalu besar nantinya. Aku tak akan sanggup bila harus menanggung bebannya.
Jika dihitung-hitung, 2 bulan itu sebut saja ada 60 hari. Jika aku memberikan rentang waktu tiap trik nya selama 3 hari. Berarti aku harus menggunakan 20 cara tipu muslihat ku untuk diputuskan. Tapi apakah tidak terlalu banyak? Aku saja belum sampai memikirkan trik-trik nya sampai 20, mungkin baru 5 trik yang aku pikirkan malam tadi. Sudahlah, nanti pasti terpikirkan lagi. Belum tentu kan 20 trik itu terpakai semua. Jikalau terpakai semuanya sudah dipastikan aku gagal.
Aku percaya diri, dari trik pertama pun nanti pasti dia akan langsung memutuskanku. Aku yakin!
Kembali ke rencana, jika setelah 3 hari tiap cara tidak ada kemajuan, aku harus pindah ke trik lain.***
Trik ke-1 : Bersikap manja sampai dia muak.Dimulai dari trik paling halus dan paling berkemanusiaan terlebih dahulu, awal-awal harus yang baik-baik dulu agar semakin diridhoi jalannya sama Tuhan.
Pasti ini akan berhasil. Pasti!
Dilihat dari watak nya, sifat-sifat nya, zodiaknya, shio nya, struktur wajahnya, semua unsur kimia di dalamnya, oke itu terlalu berlebihan. Intinya semua mengenai Abian aku tahu. Mungkin.Abian ini tak mungkin menyukai gadis manja. Kenapa? Lihat saja setiap hari dia tak pernah tersenyum, ketika teman perempuannya mendekat menanyakan tugas kelompok saja dia terlihat risih. Bukan hanya itu banyak faktor yang menguatkan itu. Salah satu contohnya itu aku sendiri, aku itu tak pernah bersikap manja kepada Abian, buktinya dia malah bisa bertahan jauh lebih lama dari perkiraanku dengan gadis sejenis mutan ini.
***
Jadwalku sebenarnya itu kelas siang. Tapi aku sudah siap sedari pagi, namun yang aku lakukan dari tadi hanya menatap kaca berlatih bersikap manja. Aku harus benar benar bisa menjiwai peranku ini.Aku terus melatih ekspresiku terlebih dahulu. Dari menggerakkan alis dari atas ke bawah sampai mengerutkan bibir so imut.
" Tidak bisa! Ra dengan muka abstrakmu mana bisaa! Diri aku aja yang jadi kamu merasa jijik apalagi Abian!!!," Aku berbicara sendiri ke arah cermin. Rasanya ingin ku pukul cermin yang terpampang wajahku ini. Heran, bagaimana bisa gadis-gadis di drama Korea bisa melakukan aegyo tanpa merasa geli seperti aku. Sangking gelinya mungkin aku akan kena radang usus atau kram jantung. Meski tidak ada hubungannya sih.
KAMU SEDANG MEMBACA
Tricks To Break Up
Teen FictionRania Syafrani. Panggil saja aku Rara. Keinginan ku hanya satu, putus dengan pacarku sekarang. Jika kalian tanya mengapa? Ya kalian simpulkan saja sendiri. Aku bertekad, mencari trik-trik agar dia memutuskan ku terlebih dahulu! bagaimanapun caranya...