C15 - Great Idea

59 9 0
                                    

"Hyung! Hyung! HYUNG!! DAEYEOL-IE HYUNG!!"

Joochan dan Donghyun yang baru saja masuk ke dalam studio mereka berlari masuk seraya berteriak memanggil Daeyeol

"Kenapa? Jangan berlari, jangan berteriak juga" Daeyeol berjalan mendekati mereka berdua

"Hyung, kami berdua punya ide!" Donghyun berucap dengan wajah yang berseri-seri

"Ide apa??"

Bukannya menjawab, mereka berdua malah meneriaki anggota yang lain

"Kalian semua! Ayo berkumpul disini! Aku punya ide bagus!"

Anggota yang lain seketika berkumpul di depan Donghyun dan Joochan

"Ide apa, Hyung?" Bomin bertanya bingung

"Bagaimana kalau kita membuat video cover dan mempostingnya di sosial media?" Donghyun memberitahukan idenya

"Video cover? Seperti apa?"

"Jadi nanti kita akan mencover lagu, terserah kalian ingin bernyanyi atau menari lalu kita mempostingnya ke sosial media. Mungkin bisa di bilang sebagai pengenalan awal agar banyak orang yang mengetahui tentang kita"

Joochan menjelaskan panjang lebar

"Aku setuju dengan ide kalian berdua" Youngtaek berujar

"Dari wajah kalian, terlihat kalau kalian semua setuju" Daeyeol menatap wajah anggota satu persatu

"Baiklah, tapi dimana kita akan mempostingnya? Di sosial media pribadi?" Daeyeol bertanya

"Kita akan mempostingnya di sosial media grup kita" Donghyun memberitahu

"Tapi kita tidak punya media sosial grup" Sungyoon berucap

"Karena itu kita harus membuatnya! Menggunakan nama grup kita! Jadi Daeyeol-ie Hyung harus memutuskannya!" Joochan berujar dengan wajah senangnya

"Eh?? Kenapa tiba-tiba sekali? Lalu kenapa aku yang harus memutuskannya?" Daeyeol bahkan tidak pernah berpikir seperti itu

"Hyung kan leadernya" Jibeom menjawab pertanyaan Daeyeol

"Yup! Hyung leadernya, jadi Hyung yang memutuskan akan menamai grup kita apa" Donghyun menjelaskan

Daeyeol berpikir keras seketika

Nama grup???

Uhhh!

Daeyeol tidak pernah memikirkannya sebelumnya

"Hyung, apa nama grupnya?" Seungmin bertanya

Habisnya, dia lelah menunggu Daeyeol berpikir

"Uhmm.. bagaimana kalau 10 cool kids" Daeyeol menyampaikan idenya

"Ahhh.."

"Yaahh.."

"Uhmm.. bagaimana ya?"

Wajah anggota langsung tidak setuju

"Jelek!" Ucap Joochan

Daeyeol berpikir keras lagi

"Ah!! Karena nama grup harus di pikirkan baik-baik, bagaimana kalau kita namai W Project?" Daeyeol memberitahu dengan wajah berseri-seri

"W Project?? Artinya?" Jaehyun bertanya tidak mengerti

"We Project, project kita. Setelah itu baru kita akan mengumumkan nama grup kita, setuju?"

"SETUJU!"























----------------

COMPASS✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang