Bias cahaya matahari sore memberikan kesan berkilau pada dinding dinding gedung sekolah, membuat suasana sekolah yang lumayan sepi tidak terlalu menakutkan dimata gadis berambut sebahu yang kini sibuk mengobrak abrik isi tas nya guna mencari sebuah benda yang bernama kunci.
Setelah menemukan benda logam tersebut ia pun mendesah lega, buru buru mengunci ruang ekskul kebanggaan nya setelah memastikan pintu terkunci sempurna gadis itu berbalik sembari mengendong tas nya dengan langkah ringan menapaki satu demi satu anak tangga, matanya berkelana menelusuri area sekolah barangkali ada seseorang yang dikenalinya untuk di mintai tebengan, sayang sekali anak anak Pramuka yang sedang berlatih di lapangan adalah anak kelas X tidak ada yang dikenalinya disana.
Tangan nya merogoh saku seragam mengeluarkan sebuah ponsel sebelum menbuka aplikasi kamera dan memotret pemandangan sisi gedung sekolah yang berwarna kuning keemasan karena matahari sore. Hendak mengunyah nya ke akun media sosial sebagai konten.
Setelah memastikan postingan nya terunggah sempurna gadis itu kembali mempercepat langkahnya sembari bersenandung menyusuri jalan menuju pos satpam hendak menunggu sang driver ojol disana barangkali pak satpam masih ada di tempat nya jadi Yujin ada tempat ngobrol.TINN TINN
Suara klakson motor dari arah belakang berhasil mengangetkan nya yang sedang fokus menatap layar hp, ia pun berdecak sebal sebelum berbalik hendak menyemprot sang pemilik motor.
"Yujin?" Tanya Doyoung setelah mematikan mesin motor nya.
"Lah elo Doy gue kira siapa." Yujin mengembalikan raut wajahnya seperti semula mengurungkan niatnya untuk memaki maki orang yang telah membuat kaget.
"Lo ngapain jam segini masih di sekolah?", Tanya Doyoung sembari melepas helem hitam nya .
"Abis ada kerjaan tadi biasalah orang sibuk", jawab gadis itu sembari mengibaskan tangan nya.
"Yaelah sok sibuk lo, paling juga ngewi-fi di perpus kan lo?", ujar Doyoung tidak percaya dengan jawaban Yujin, mana mungkin Yujin sibuk, isi snap nya aja tiap hari wajah wajah aktor Korea.
"Sembarangan ya lo, sibuk beneran nih gue bos, abis dari ruang clup jurnalistik", ucapnya sembari memperlihatkan kunci di tangannya.
Doyoung pun mengangguk kan kepalanya paham. Beneran sibuk ternyata.
"Terus ngapain lo berdiri di tenga jalan kayak boneka sawah, bukan nya pulang udah sore gini."
"Ya ini gue mau persen ojol rencananya sebelum lo dateng dateng ngagetin gue", Yujin menatap sebal kearah Doyoung yang kini nyengir lebar.
"Tumben amat, biasanya bareng antek antek lo".
"Banyak tanya lo Doy kayak Dora." Gadis itu berdecak malas dan di balas senyum separuh oleh laki laki di hadapannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
BULLSHIT - KIM DOYOUNG
Fanfiction"Doyoung itu suka ngebaperin tapi nggak mau tanggung jawab", kurang lebih seperti itu kata anak anak SMA ANGKASA kalau disuruh mendeskripsikan sosok Kim Doyoung di mata mereka. start: 09/03/2021 end: - Present by: Liliyana