Cemburu

1.3K 136 22
                                    

POV Macau

"Yang.."

"Hmm.."

"Pol..."

"apa?"

"Kenapa sih? Ada apa?"

"Nggak pa-pa.."
Ini aku disuruh percaya nggak ada apa-apa. Tapi dari tadi diajak bicara cuma hmm.. Hmm..



"Pol.." aku ingin menyentuh tangannya, dia menghindar.
"Yang.. Ada apa?" aku masih belum menyerah.

"Nggak pa-pa.."

"Nggak pa-pa gimana?"

"ya nggak pa-pa"
Dia pergi ke dapur.



Begitu terus,
Waktu dia dikamar, aku ke kamar nanti dia keluar.
Di dapur, aku ke dapur nanti dia ke sofa didepan TV.
Aku ke sofa depan tv, dia ke kamar.

Macau ayo berpikir.
Kamu bikin salah apa?

#1
Berangkat nggak bilang?

"Yang aku tadi pagi buru-buru, jadi nggak bangunin kamu"
"hmm.."

Bukan itu masalahnya

#2
Lupa Loundry baju?

'Yang, besok aku loundry bajunnya.. Soalnya tadi... "
Belum selesai bicara
" Hmmm.. "

bukan soal Loundry juga.

#3
Lupa buang sampah?
" yang tadi pagi karena buru-buru aku lupa buang sampah. "
" Hmm.. "

Juga bukan ini.



Terus soal apa?
Macau ayo cari kesalahanmu!

Malam ini seharusnya giliranku. Tapi selalu ada aja. Aku udah beli condom, masa iya gagal.

Apa ya?

Kenapa Pol lihat hp terus?
Aku dekati perlahan,
" Kamu ngapain? "
Dia langsung menutupi layar hpnya. Dan pergi ke kamar.

Tiba-tiba aku ingat, aku harus chat teman Kuliah ku, soal tugas.
Aku nyalakan hp ku yang aku charge  sejak aku masuk rumah, karena tadi mati karena lowbat.

Saat Hp ku menyala.
Aku di bombardir notifikasi Instagram.
Aku upload apa aja udah lupa, kenapa tiba-tiba banyak notifikasi?

Aku tahu!
Ini penyebabnya..
Aku upload foto dengan teman sekelasku. Dia memang cantik. Rambutnya pirang, wajahnya mungil, kulitnya putih, namanya Cassy.
Dia juga orangnya ramah.
Jadi aku selfi dan aku upload.
Dan hasilnya raksasa dirumah ngamuk.
Bagus Macau.
Caption nya... Bodoh... Kenapa aku menulis hal seperti itu!! Aku ingin mengumpat pada diri sendiri.
*Hey Beautiful girl....

Aku tidak selamat, malamku akan kedinginan dan sendirian.
Aku harus menerima nasib..

Mataku melihat satu demi satu coment.
Mereka semua mengira Cassy adalah pacar baruku.
Dan hampir di coment paling bawah..
Pol321 ...

Benar-bernar hanya ada 3 titik

Sudah ini tidak perlu pembuktian lagi.
Pasti gara-gara ini.

Aku lalu ingat, aku yang membuatkan Pol akun Instagram.
Bodohnya Macau!!

Aku lupa dia sudah punya akun Instagram. Dengan enteng nya jariku upload foto begitu.

Selama bekerja sebagai pengawal dia tidak pernah menggunakan hp saat jam kerja. Dia tidak punya sosial media. Dan dengan sok keren aku membuatkan dia akun Instagram. Dan satu-satunya yang dia follow adalah aku.

TREAD (Macau , Pol) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang