🍒
2024
Margherita terbangun dari tidur panjangnya. Dia membuka matanya sedikit demi sedikit. Cahaya dari jendela kamar membuat dia merasa susah untuk membuka matanya karena sangat menyilaukan seakan-akan matahari dekat tepat didepan dirinya.
Margherita terperanjat saat membuka matanya. Setelah melihat arah disekitar, dia berada ditempat yang berbeda. Masih teringat dengan jelas bahwa semalam dia berada didalam gubuk seorang diri.
Aku dimana ?
Lalu seorang wanita tua berusia sekitar 60tahun datang menghampiri karena mendengar gerakan Margherita.
"Sudah bangun nak" Sapa wanita tua itu. Margherita masih dalam keadaan terkesiap melihat wanita tua yang tidak dikenali ada didepan dirinya.
"Anda siapa ?" Tanya Margherita.
"Silahkan makan dahulu" Wanita itu tidak menjawab pertanyaan Margherita. Dia hanya menyuruh untuk makan makanan yang telah disiapkan dimeja samping tempat tidur. Namun Margherita tidak menggubris ucapan wanita tua itu.Wanita tua itu hanya terdiam dan langsung duduk diranjang disamping Margherita.
"Semalam aku menemukanMu tertidur disimpang jalan kota sana. Aku hanya merasa kasihan karena semua orang hanya melihat, tidak untuk membantu. Mereka pikir kamu telah meninggal" Wanita tua itu menjelaskan.
"Apa ? Bagaimana bisa mereka berpikir aku telah meninggal ? Sekarang aku sedang berada dimana ?" Ucap Margherita dengan tegas."Kamu sekarang berada dirumahku, Vatikan" Ucap wanita tua.
"Vatikan !! Kenapa aku bisa berada ditempat sejauh ini" Margherita terkejut mendengar wanita tua itu bahwa dirinya sekarang berada di Vatikan bukan dinegara asalnya, Swiss. Padahal dia sangat ingat sekali dirinya masih berada dinegara asalnya.Tidak mungkin !
Margherita terus mengingat hari kemarin. Matanya ditutup dan terus bergumam bahwa ini tidak mungkin.
Vatikan adalah negara terkecil di dunia dengan memiliki luas wilayahnya hanya 400 m² dan jumlah populasinya kurang dari 1.000 orang. Negara ini berada di dalam kota Roma, Italia. Sekaligus menjadi negara terkecil di Eropa.
🔜
KAMU SEDANG MEMBACA
Fairy Tale : The Castle Of Chillon
Ficção HistóricaCerita ini hanya fiktif, namun saya memakai nama dan tempat sesuai dengan sejarah aslinya. Untuk kalian yang mengetahui tentang sejarah Kastil Chillon, apabila dalam menulis ada kekeliruan mohon dimaklum dan akan saya koreksi. Terimakasih ! Margueri...