Keseharian penghuni Hyperion di pagi hari tidak jauh berbeda dengan orang pada umumnya.
Ya, bahkan valkyrie yang sanggup baku hantam dengan singa sekalipun masih butuh tempat untuk melepas penat.
Bercengkrama dengan sesama sembari ditemani secangkir kopi atau teh.
di cafetaria Hyperion, itu semua adalah hal yang biasa.Yang tidak biasa adalah para valkyrie yang kebingungan dengan apa yang mereka lihat pagi ini.
Mengapa kapten mereka berlari sambil menggigit roti?
"Kanchou~ selamat pagi- Eh?" sapa seorang Valkyrie
"MINGGIR! BURU-BURU NIH! MAAP!"
Kanchou berlari sekuat tenaga, Dengan roti yang masih menggantung di mulutnya.
"Sial! telat lagi! Kenapa aku selalu terjebak dalam adegan klise?" Keluhnya
"Kalau mau adegan klise rom-com setidaknya buatlah diriku dengan tidak sengaja menabrak valkyrie cantik yang montok di pertigaan! terus kesandung, kepalaku mendarat di belahan dadanya, jatuh cinta, kawin, punya anak kembar dan happy ending!"
Kanchou terus berlari dan mengeluh sampai akhirnya Seorang valkyrie berbusana maid muncul dari balik lorong, kaget melihat Kanchou yang berlari ke arahnya
"Kanchou-sama!?"
"Rita!?"
"tunggu Sebentar, Apakah aku memang sedang mengalami klise rom-com? Apakah keinginanku menjadi kenyataan? mantap!!" pikirnya
Sayangnya, hidup tidak seindah anime.
Tentu saja Rita Rossweisse, valkyrie Rank-S yang bahkan diangkat menjadi ajudan Durandal itu dengan mudah menghindarinya.
Membuat Kanchou terjatuh sampai mencium dinginya lantai...
dan realita."Kanchou-sama!? kau baik-baik saja?"
Menyembunyikan rasa malunya, Kanchou berdiri dan berusaha memasang ekspresi Cool-nya lagi, menelan roti di mulut sambil menggaruk kepalanya yang tidak gatal.
"Ahem- aku baik-baik saja, maaf sudah hampir menabrakmu. aku harus segera ke ruang meeting sebelum Theresa memberiku potong gaji"
"Eh? apa Kanchou-sama belum membaca email yang dikirim kemarin malam?"
"Email? yang mana?"
Rita membuka pintu ruang meeting sementara Kanchou bingung melihat ruangan itu kosong tanpa penghuni.
"tunggu, kemana semua orang?"
"Kemarin Theresa-sama Sudah mengirim email notifikasi ke semuanya kalau rapat hari ini dibatalkan, seharusnya Kanchou-sama sudah tahu jika kau rajin memeriksa notifikasimu, atau jangan-jangan selama ini kau selalu mengabaikanya tanpa tanggung jawab? Wah wah Kanchou ini~"
Rita menutup mulutnya yang tertawa kecil
"A-anu... Kemarin malam aku ada urusan penting...."
Kanchou mengalihkan pandanganya dengan dahi yang meneteskan keringat.
"Ara?~ tak kusangka mabuk-mabukan Bersama Himeko-sama termasuk kategori urusan penting~"
Rita bertanya dengan mengangkat alis, senyumnya melebar ketika melihat Kanchou yang diam tak berkutik dengan wajah yang semakin merah.
"Woy! kau tahu dari mana!?"
"fufu~ Rahasia~" Rita Mengedipkan sebelah matanya
"Oh ayolah! Jangan buat aku penasaran-"
KAMU SEDANG MEMBACA
KANCHOU GAK PEKA!! (Captain x Harem) [Indonesia]
Hayran KurguTipikal fanfic harem cringe dimana Kamu adalah seorang Kapten (atau biasa dipanggil Kanchou) dari salah satu Kapal angkasa anti-honkai terbesar di dunia : HYPERION Dan kamu adalah satu-satunya pria di kapal raksasa ini. Oh ya, Semua Valkyrie tergila...