AWAS TYPO BERTEBARAN
☘︎ HAPPY READING ☘︎
Tidak terasa waktu tiga bulan berjalan dengan cepat, akhirnya waktu pengabdian mereka telah usai dan waktunya kembali ke tempat masing-masing.
"Nggak nyangka banget udah selesai aja kita ngerjain prokernya, gue udah betah banget di desa ini" kata Naya menyiapkan semua kebutuhan untuk besok berpamitan kepada semua warga di desa Renjana
"Tiga bulan emang singkat" sahut Dira
"Oh ya buat kalian para cowok, udah beresin semua barang bawaan kalian semua kan ?" tanya Tamara
"Udah nyai udah beres semua kita juga udah mulai bebersih posko biar besok tinggal bebersih yang lainnya" jawab Raden
"Ya udah deh nanti kita juga mau nyicil bebersih biar besok tinggal pamitan aja" sahut Clara
"Kita ngasih kenang-kenangan apa ya buat pak RT sama pak Bram ?" tanya Bintang
"Kita kan udah pesen Bin gimana sih lo, pikun banget jadi orang lho" jawab Fahri menonyor kepala Bintang pelan
"Apaan dah lo, gue mana tahu si" sewot Bintang
" Kemarin pas kita lagi bahas kenang-kenangan kan si Bintang lagi di rumah sakit" kata Abel
"Oh iya ya, maap banget ya Bin gue tonyor kepala lo" sahut Fahri mengelus kepala Bintang pelan
Bintang bergidik geli, "heh bangke geli gue, nggak usah pegang-pegang lo. Gue masih normal yaa Ri" dengus Bintang
"Proker kita udah selesai, kita juga kemungkinan besok sore balik atau nggak lusa kan ya ?" tanya Seno
"Lusa aja kita baru balik Sen, kalau besok kita pasti cape habis pamitan kan lebih baik balik lusa aja" jawab Clara
"Ya nggak papa sih, kita juga masih ada waktu dua minggu sebenarnya buat nyelesain laporan akhir kita. Lebih baik baik lusa aja nggak papa sih guys" balas Dira
"Ya udah kita baliknya lusa ya, kita balik ke posko dulu deh udah sore juga besok kita kumpul disini jam 9 pagi ya" kata Seno beranjak dan disusul ketiganya
"Yoii, hati-hati bro" sahut Naya sambil menikmati keripik ubi buatan Anjani
Setelah kepergian ke empatnya, "ya udah kita juga nyicil beberesih yuk, biar cepet selesai" ajak Tamara
"Gas lah" sahut Abel
"Lo udah beresin semua barang bawaan kita semua kan Nay ?" tanya Clara
"Udah dong semua barang bawaan kita udah gue beresin semua kok sesuai list bawaan kita di awal, aman semua guys lo lo pada tinggal beresin barang kalian pribadi" jawab Naya mengangkat kedua jempol tangannya
"Wokelah kalau gitu kita tinggal beresin barang pribadi masing-masing" kata Dira
"Mulai sekarang aja yuk biar cepet selesai juga, sisain baju sama barang yang mau di pakai aja buat dua hari kedepan" ajak Tamara
"Siap nyaiiiii" jawab keempatnya serentak dan memberi hormat kepada Tamara lalu tertawa bersama
Balai Desa Renjana
Dalam perpisahan KKN, terasa campuran antara kebahagiaan karena berhasil menyelesaikan misi, namun juga sedih karena harus berpisah dengan teman-teman yang telah menjadi keluarga selama waktu yang singkat.
Meski perpisahan menyedihkan, tetapi pengalaman dan pembelajaran dari KKN akan tetap melekat dan membawa dampak positif dalam kehidupan masing-masing.
"Assalamualaikum semuanya" sapa Seno
"Waalaikumsalam" jawab semua warga
"Pertama saya mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada seluruh warga desa Renjana atas bantuan dan bimbingan kepada kami semua selama menjalankan program kerja yang telah kami susun selama disini" kata Seno
"Setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan pak buk, ternyata ini waktunya saya dan teman-teman saya berpamitan untuk kembali ke Jakarta dan memulai kembali kegiatan kami sebagai mahasiswa dan mahasiswi"
"Terima kasih atas semangat tak kenal lelah dan dedikasi tanpa batas. Meski bab ini berakhir, cerita kita sebagai pembawa perubahan baru saja dimulai. Sampai bertemu lagi dalam perjalanan baru yang akan kita tempuh! Saya yakin akan ada rindu yang lebih banyak setelah berpisah dengan cerita KKN ini."
"Pada titik akhir perjalanan KKN ini, kita melihat kembali jejak-jejak perjuangan yang telah kita lewati. Setiap langkah yang kita ambil, setiap tindakan yang kita lakukan, memiliki makna yang mendalam bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Semoga program kerja yang telah kami kerjakan bersama bisa bermanfaat bagi semuanya"
"Saya juga meminta maaf kepada semuanya kalau kita berbuat salah yang di sengaja maupun tidak disengaja, saya akhiri waalaikumsalam" tutup Seno
Terdengar suara isak tangis dari semuanya, menurut warga Renjana KKN kali ini sangat membekas dari KKN sebelum-sebelumnya.
Minggu 22 September 2024
Hai semuanya, maap banget baru bisa update yaw🙌
Tenyata masih banyak juga ya yang nungguin Mas Bram aku kira nggak, hihihi
Komen apapun buat para KKN di desa Renjana 👉
Jangan lupa vote yaw 👉
See you guysss💖💖💖
KAMU SEDANG MEMBACA
𝐌𝐚𝐬 𝐁𝐫𝐚𝐦
Romance𝐂𝐞𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐊𝐞𝐞𝐧𝐚𝐦🥀 --- "Jani terima lamarannga mas" kata Rinjani yakin Bram menyunggingkan senyumnya, "terima kasih dek" sahutnya Start : 31 Juli 2023 End : 🎖️2 : agegap (27 Des 2023) dari 3,28k