"Sooyoung kau kah itu ?" ucap Siwon.
Brukk
Terdengar suara terjatuh yang keras."Sooyoung !!" teriak Siwon.
***
Siwon langsung berjalan ke arah suara itu dengan berlari. Hingga pada ujung suatu lorong buntu, ia melihat seseorang.
"Astaga ! Sooyoung !", Siwon terkejut melihat perempuan yang terkapar di lantai itu ternyata adiknya.
Siwon berjalan mendekat ke arah Sooyoung. Ia kaget melihat adiknya yang terkapar di lantai dengan darah dimana mana. Siwon langsung membangunkan Sooyoung.
"Sooyoung bangunlah, dongsaeng kumohon bangunlah" ucap Siwon sambil menggoyang-goyangkan tubuh Sooyoung.
Kondisi Sooyoung saat ini sangat mengenaskan. Terdapat luka hampir diseluruh tubuhnya, di lehernya seperti bekas cekikan, kemudian tangan dan kakinyanya banyak sayatan yang membuat gaun warna merah mudanya banyak berlumuran darah.
"Sooyoung... kenapa kau seperti ini ? Sooyoung kumohon jangan meninggalkan kakakmu" teriak Siwon histeris.
Sayangnya, Sooyoung tidak mendengar perkataan Siwon. Ia tetap bergeming dengan kondisi seperti itu. Tanpa pikir panjang, akhirnya Siwon langsung menggendong Sooyoung di belakangnya. Siwon berusaha mencari jalan keluar darisana segera mungkin karena Sooyoung bisa meninggal jika terlambat ditolong.
Seoul Hospital, South Korean
Suho kini berada tepat di samping ranjang rumah sakit Seohyun. Ia menatap iba wanita di depannya itu.
"Noona ... aku tidak tahu apa yang direncanakan ayah padamu tapi satu hal aku mengerti adalah ayahku tidak membiarkan kau hidup" ujar Suho sedih.
Saat itu tiba-tiba pintu ruang rawat inap terbuka dan datanglah seorang wanita cantik yang ternyata istri dari dr. Park.
"Suho-ah senang bertemu denganmu disini" ucap istri dr. Park seraya menunduk kecil.
"Oh.. noona, senang bertemu denganmu juga" sapa Suho berdiri juga seraya menunduk hormat.
"Apa kau kesini juga untuk menjenguk Seohyun ?" tanya istri dr. Park basa basi.
"Benar sekali, dr. Park pasti memberi tahu noona sebelumnya." jawab Suho dengan senyuman.
"Bagaimana kabarmu sekarang ?" tanya Sora lagi.
"Baik-baik saja, bagaimana denganmu noona ? Kau kan sering sekali pergi ke luar negeri pasti sangat sibuk ya ? Haha" ucap Suho.
"Sama baiknya denganmu Suho-ah" ujar istri dr. Park itu.
Hening
Pandangan mereka kini beralih pada Seohyun yang masih terbaring lemah di ranjang dengan segala alat medis menempel pada tubuhnya. Tak ada tanda gadis itu bergerak walaupun sedikit saja. Mereka yang melihat itu langsung sedih seketika.

KAMU SEDANG MEMBACA
A Black Heart
FanficPerkenalkan aku Seo Joo Hyun. Kehidupanku yang semula baik menjadi tak karuan hingga nyawaku terancam, hanya karena mimpi dengan pria itu, keadaan semua berubah ! Kenapa semua terjadi padaku ? Dia pria aneh yang datang dari mimpiku, bermaksud mau me...