11. Sahabat

529 11 0
                                    

Aku punya dua sahabat, yang entah... awal membentuk sahabat ini kayak temenan biasa aja.

Awalnya aku kenal mereka di kelas delapan, SMP.

Kalo enggak salah, mejaku dekat sama dua orang ini, atau kami duduk ber-tiga, aku lupa bagaimana awalnya.

Dari kelas delapan kita mulai dekat, terus ke kelas sembilan, enggak menyangka bisa satu kelas sama mereka lagi, karena waktu kelas sembilan di SMP-ku dulu, menurut awalan nama, karena namaku, sama nama kedua sahabatku ini awalanya sama- N, nah kita jadi satu kelas lagi.

Nah waktu di kelas sembilan itu kita semakin akrab, karena di kelas sembilan itu rasanya, kita paling berkuasa ya, jadi di kelas sembilan itu aku duduk bertiga, iya duduk bertiga, dan guru enggak ada protes.

Terus, kelas sembilan itu benar-benar hubungan kami akrab banget.

Dari yang bolos bareng, dari yang izinya ke wc eh taunya ke kantin, dari yang godain adik kelas, dari yang naik motor ber-tiga (fix cabe-cabean) pokonya benar-benar kelas sembilan itu kami, aku dan mereka mengukir kenangan, yang indah.

Lulus SMP, kami beda sekolah tiga-tiganya pisah sekolah, aku ngambil SMK jurusan marketing bisnis, temenku yang namanya Vita ngambil tata boga, dan satunya lagi Nurul ngambil jurusan perkantoran.

Waktu sekolah dan pisah itu, kami jarang ketemu, ketemunya cuman setahun sekali, waktu lebaran, kalo bukber aku emang jarang ikut.

Jangan tanya kami reoni, karena memang kami ketemunya waktu lebaran aja, dan ketemunya itu satu hari dalam setahun aja.

Terus waktu lulus sekolah, sama... kerjanya enggak satu kantor, dan tetap ketemunya waktu lebaran doang.

 kerjanya enggak satu kantor, dan tetap ketemunya waktu lebaran doang

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Nurul, Vita, Mahdung

Ini foto waktu tahun 2015, habis bukber, dan habis itu udah enggak ada ketemu lagi, pokoknya jangan harap kami ada grup chat,  karena emang kita enggak ada GC-GC'an, bahkan kadang temenku yang Vita atau Nurul itu enggak tau akun line kami.

Aneh? Enggak, karena sudah emang begitu kodratnya kami, hahahah.

Pokonya, kalo mau ketemuan itu mendadak, mereka (Vita dan Nurul) jemput aku terus, kita jalan. Udah gitu.

Intinya, mereka itu, sudah bener-bener keluarga, bukan sahabat lagi, bukan orang luar lagi.

Semoga, ya.. sampai tua kami begini. Amin.

Vita, Mahdung, Nurul

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Vita, Mahdung, Nurul.

Ini, waktu aku ulang tahun ke 17, januari 2015.

Ini, waktu aku ulang tahun ke 17, januari 2015

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Nurul, Mahdung, Vita.

Lupa kapan ini, pokonya ini pas lebaran.

Lupa kapan ini, pokonya ini pas lebaran

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Vita, Nurul, Mahdung

Ini, Desember 2016.

Oke, mungkin ini aja yang gua ceritain wkwkw, makasih yang sudah mau baca 💋💋

Banjarmasin, 07, Des 2017.
Mahdung 💋

Surat UntuknyaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang