Aku bahagia, Aku menangis, Aku tertawa
Aku ... Nano - Nano, And that is
because of youAda cinta yang harus selalu bersama, ada cinta yang sejatinya mereka ditakdirkan berpisah, ada cinta yang memang selalu di uji. Yaitulah cinta, tidak ada definisi yang cocok. Yang ada hanya sebuah komitmen.
Rasa sayang dan cinta itu akan mudah pudar, ketika rasa sayang dan cinta tidak disatukan dengan komitmen yang kuat. Komitmen itu bagaikan pondasi sebuah hubungan. Percaya? Iya jelas, Kejujuran? Iya pasti. Lalu buat apa kedua hal tersebut ketika tidak ada komitmen diantaranya? Yang ada hanyalah sebuah kata kata dan janji manis. Thats name is Bullshit.
Seperti yang Alicia rasakan, apa yang Yoshua berikan itu nyata adanya. Apa yang Yoshua katakan itu sesuai dengan komitmen awal yang ia jelaskan. Rasanya bahagia, ketika suatu hubungan itu dilandasi dengan komitmen.
Tetapi kalau bukan jodoh? Bisa apa?
"Assalamualaikum Bang?"
"Waalaikumsalam, Cia datengnya sama mama kan?"
"Iya bang, nanti Cia datang sama keluarga kamu. Mama juga udah nyiapin semuanya."
"Siap."
"Wagelasih, yang udah praspa, yang bentar lagi ninggal aku." ucap Alicia sembari tertawa di ujungnya.
"Mantap cuy, pasangan LDR bisa apa? Hobby kok LDR an mbak."
"Iya nih pak, gak tau deh kenapa hobby banget LDR an. Takdir kali ya pak."
"Hehehe, jaga diri ya sayang. Masih nanti juga kan? Masih ada libur praspa bisa jalan jalan. Masih ada jadwal bromo kita, jangan buru buru LDR ah, gak asik hehehe."
"Bromooo i am coming. Wait me with my LDR partner," ucap Alicia dengan setengah berteriak.
"Ushh, dimarain mama baru tau rasa dah. Eh udah dulu ya yang, ada panggilan nanti disambung lagi."
"Ishh apaan sambung, yang ada cukup sampai di sini."
"Assalamualaikum."
"Waalaikumsalam," jawab Alicia pelan karena sambungan sudah diputus secara sepihak dari Yoshua
Sangat bersyukur setelah banyak drama sebelum akhirnya ia berhasil untuk datang ke acara Praspa Yoshua. Ia harus menanti jadwal ujiannya, antar diajukan dan memang sesuai jadwal. Kalau sesuai jadwal berarti ia dapat hadir, namun kalau diajukan maka ia gagal untuk berangkat.
Rasa khawatir itu datang ketika dari fakuktas ilmu pendidikan menyatakan ujiannya di ajukan. Ia sudah mengatakan kalau mungkin ia tidak dapat datang, tetapi sepertinya Tuhan berpihak, jadwal ujian di fakultasnya Alhamdulillah tidak di ajukan.
"Cia berangkat ya Ma ke rumah Yoshua."
"Hati-hati, titip salam buat mama dan ayahnya Yoshu ya nak. Jaga diri, jangan nyusahin," ucap mama Alicia.
"Assalamualaikum."
Alicia sangat bahagia, akhirnya ia dapat menghadiri acara terpenting dalam karier Yoshua. Prasetya Perwira, diadakan di Istana Negara dengan dilantik secara langsung oleh bapak Presien Jokowi dengan 4 matra secara bersamaan.
KAMU SEDANG MEMBACA
Love Between a Distance
Romance(END) Jarak bukan akhir dari segalanya, jarak juga bukan batas sebuah hubungan. Tidak ada yang salah dengan hal itu. Pengorbanan dan perjuangan harus saling bersatu, kesabaran satu sama lain. Akankah cinta terus tumbuh ketika ada jarak di hubungan...