Khazanah Al-Qur'an🌴
Senin, 05Februari 2018
🌾 Bonus Khusus bagi Orang-orang yang Bertaubat
Masih dalam seri Taubat dalam Al-Qur’an. Setelah sebelumnya kita menjawab pertanyaan “Mengapa Allah membuka pintu taubat?”, kini kita akan melanjutkan kepada pertanyaan selanjutnya yaitu, Apa saja yang didapatkan oleh orang yang bertaubat?Pastinya, taubat adalah permohonan ampun dari Allah swt. Jika taubat itu dilakukan dengan sungguh-sungguh pasti Allah akan mengampuni semua dosanya.
Namun ternyata, seorang yang bertaubat tidak hanya mendapat ampunan saja. Ada bonus-bonus lain yang telah disiapkan oleh Allah bagi hamba-Nya yang mau kembali. Apa saja bonus-bonus itu?
a. Menjadi kekasih Allah.
Tidak hanya mendapat ampunan, seorang yang bertaubat akan naik level menjadi kekasih Allah swt. Allah Mencintai orang yang bertaubat seakan mereka tak pernah melakukan keburukan apapun. Sungguh Maha Pengampun dan Maha Penyayang.
إِنَّ اللّهَ يُحِبُّ التَّوَّابِينَ وَيُحِبُّ الْمُتَطَهِّرِينَ
“Sungguh, Allah Mencintai orang yang tobat dan Mencintai orang yang menyucikan diri.” (QS.Al-Baqarah:222)b. Mendapat doa dari para Malaikat.
الَّذِينَ يَحْمِلُونَ الْعَرْشَ وَمَنْ حَوْلَهُ يُسَبِّحُونَ بِحَمْدِ رَبِّهِمْ وَيُؤْمِنُونَ بِهِ وَيَسْتَغْفِرُونَ لِلَّذِينَ آمَنُوا رَبَّنَا وَسِعْتَ كُلَّ شَيْءٍ رَّحْمَةً وَعِلْماً فَاغْفِرْ لِلَّذِينَ تَابُوا وَاتَّبَعُوا سَبِيلَكَ وَقِهِمْ عَذَابَ الْجَحِيمِ
رَبَّنَا وَأَدْخِلْهُمْ جَنَّاتِ عَدْنٍ الَّتِي وَعَدتَّهُم وَمَن صَلَحَ مِنْ آبَائِهِمْ وَأَزْوَاجِهِمْ وَذُرِّيَّاتِهِمْ إِنَّكَ أَنتَ الْعَزِيزُ الْحَكِيمُ
وَقِهِمُ السَّيِّئَاتِ وَمَن تَقِ السَّيِّئَاتِ يَوْمَئِذٍ فَقَدْ رَحِمْتَهُ وَذَلِكَ هُوَ الْفَوْزُ الْعَظِيمُ
(Malaikat-malaikat) yang memikul Arasy dan (malaikat) yang berada di sekelilingnya bertasbih dengan memuji Tuhan-nya dan mereka beriman kepada-Nya serta memohonkan ampunan untuk orang-orang yang beriman (seraya berkata),“Ya Tuhan kami, rahmat dan ilmu yang ada pada-Mu meliputi segala sesuatu,
1. Maka berilah ampunan kepada orang-orang yang bertobat dan mengikuti jalan (agama)-Mu
2. Dan peliharalah mereka dari azab neraka
3. Ya Tuhan kami, masukkanlah mereka ke dalam surga ‘Adn yang telah Engkau Janjikan kepada mereka, dan orang yang saleh di antara nenek moyang mereka, istri-istri, dan keturunan mereka. Sungguh, Engkaulah Yang Maha Perkasa, Maha Bijaksana,
4. Dan peliharalah mereka dari (bencana) kejahatan. Dan orang-orang yang Engkau Pelihara dari (bencana) kejahatan pada hari itu, maka sungguh, Engkau telah Menganugerahkan rahmat kepadanya dan demikian itulah kemenangan yang agung.”
c. Tidak hanya diampuni, bahkan bilangan dosanya dirubah menjadi bilangan pahala.
Setelah mendapat bonus menjadi kekasih Allah kemudian didoakan selalu oleh para malaikat, kini sampailah kita kepada puncak Rahmat dan Belas Kasih Allah swt. Bayangkan saja, seorang yang selama ini melanggar perintah-Nya dengan dosa-dosa mendapatkan kesempatan untuk merubah bilangan dosanya menjadi pundi-pundi pahala dengan bertaubat.
إِلَّا مَن تَابَ وَآمَنَ وَعَمِلَ عَمَلاً صَالِحاً فَأُوْلَئِكَ يُبَدِّلُ اللَّهُ سَيِّئَاتِهِمْ حَسَنَاتٍ وَكَانَ اللَّهُ غَفُوراً رَّحِيماً
“Kecuali orang-orang yang bertobat dan beriman dan mengerjakan kebajikan; maka kejahatan mereka Diganti Allah dengan kebaikan. Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.” (QS.Al-Furqon:70)Ya, hanya dengan bertaubat dan ada kemauan untuk merubah diri akan menjadikan dosa-dosa itu berubah menjadi pahala. Tapi ingat, taubat yang dimaksud bukan hanya berucap Istighfar lalu selesai. Taubat yang dimaksud adalah Taubatan Nasuha dengan segala syaratnya. Dan syarat-syarat taubat akan kita sampaikan pada artikel selanjutnya.
وَتُوبُوا إِلَى اللَّهِ جَمِيعاً أَيُّهَا الْمُؤْمِنُونَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ
“Dan bertobatlah kamu semua kepada Allah, wahai orang-orang yang beriman, agar kamu beruntung.” (QS.An-Nur:31)Kita sungguh beruntung memiliki Tuhan yang Penuh Kasih Sayang kepada hamba-Nya, dengan rahmat yang begitu besar ini, masih adakah alasan untuk tidak kembali kepada-Nya?
🍁 Semoga Bermanfaat
KAMU SEDANG MEMBACA
BACK TO ALLAH
EspiritualTujuan saya mempublikasikan tulisan ini yaitu Sebagai sesama hamba Allah kita diharuskan saling mengingatkan...! Dan tulisan ini tidak murni dari olah pikir saya sendiri, melainkan dari berbagai sumber. Semoga berkah #rabu 16 agustus 2017