Note : gambar-gambar yang tertera hanya sebagai visualisasi untuk mempermudah kalian saat membaca cerita ini.
***************************************
Sejak tadi pagi,setelah Seona dan Taerin membicarakan tentang superpower , Taerin langsung pergi menuju keperpustakaan dan mencari beberapa buku yang berhubungan dengan apa yang Seona ceritakan tadi.
Beruntung hari ini sedang jam kosong jadi ia bisa berlama-lama diperpustakaan. Sebenarnya,Taerin sangat malas mencari tau tentang hal-hal aneh yang ia alami belakangan ini,tapi bukan Taerin namanya jika ia tak pernah penasaran tentang sesuatu yang membuatnya kebingungan.
Taerin mulai dengan rak buku terdekatnya,berisi berbagai macam buku yang sangat tebal. ia mengambil buku yang menurutnya bisa memberikan beberapa jawaban untuknya.
Ia pindah ke rak buku selanjutnya,terus seperti itu hingga ia mendapatkan sekitar 6 buku dengan ketebalan yang sungguh sangat tebal.Saat ia ingin menyudahi pencarian bukunya,matanya menangkap salah satu buku yang membuatnya tertarik.
Buku dengan sampul tebal berwarna abu-abu.THE MAGIC WORLD
Dari judulnya,Taerin dapat menebak kalau buku itu seperti buku cerita. Tetapi tangannya terulur untuk mengambil buku itu. Ya...mungkin saja ia bisa memdapatkan jawaban dari buku itu.
Taerin membawa buku-buku yang ia bawa ke meja baca terdekat dengan kewalahan. Ia membawa banyak buku tebal seorang diri tanpa bantuan siapapun. Ia pun mulai membaca buku dengan tenang dan teliti berharap ia dapat menemukan jawaban atas keanehan yang ia alami dan menemukan sesuatu yang berhubungan dengan superpower seperti yang diceritakan Seona padanya.
#Skip
Sudah hampir jam istirahat dan Taerin kini telah menyelesaikan membaca buku ketiganya dan dari ketiga buku itu ia belum menemukan jawaban sama sekali.
Taerin menghela nafasnya.'sudah 3 buku yang ku baca tetapi aku belum menemukan jawaban sedikitpun'
Matanya melirik kesebuah buku yang sejak tadi mengganggu pikirannya. Buku itu selalu membuatnya tertarik dan penasaran. Untuk menghilangkan rasa penasarannya,akhirnya ia memutuskan untuk membaca buku itu terlebih dahulu.
THE MAGIC WORLD
Taerin pun mulai membaca buku itu,dari ekspresi Taerin saat ini sangat terlihat bahwa ia menyukai buku itu,ia terlarut dengan cerita yang sedang ia baca. Tapi perlahan,rautnya menunjukkan seperti ia menemukan sesuatu. Ia membaca buku itu dengan serius dan sangat teliti memahami setiap kata dari isi buku itu.
saat ia membuka halaman selanjutnya,ia menemukan secarik kertas yang terlihat sudah usang.
Ia mengambil kertas itu dan membacanya.
Dahi nya mengkerut seraya benak nya selalu bertanya-tanya dengan kebingungan.Seona..Taerin. cepatlah kembali,kami membutuhkan mu saat ini dan kami juga merindukanmu.
Setelah membaca isi dari kertas itu,ia bertanya pada Miss Ina,mungkin saja sebelumnya seseorang telah meminjam buku ini. Tetapi jawaban dari Miss Ina membuatnya semakin kebingungan.
"Belum ada yang membaca atau meminjam buku itu,Taerin. Buku itu baru datang tadi pagi," kata Miss Ina.
'Jika buku ini baru datang tadi pagi lalu siapa yang menulis pesan ini? Dan ia juga mengenal ku dengan Seona? ' Pikir Taerin.
Taerin pun mengisi data untuk meminjam buku. Ya...Taerin memutuskan untuk membaca buku ini dirumah dan mencari tau sesuatu tentang buku ini dan isi ceritanya. Dengan begitu,mungkin saja ia juga akan menemukan siapa yang menulis pesan itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
THE MAGIC WORLD AND THE PRINCESS
FantastikDisebuah negeri yang jauh, dimana manusia biasa tak dapat pergi ke sana. Disebuah negeri yang indah, negeri yang penuh dengan makhluk fantasy dan sihir. Terdapat 2 kerajaan penguasa terbesar yang saling bersahabat. Kini kedua kerajaan tersebut sedan...