01. Friendship

3.4K 106 17
                                    

Sepasang remaja berjalan dikoridor sekolah dengan santai nya, ini merupakan tahun ajaran baru dan sekarang mereka sudah kelas XI

Dheananda kharisa putri, cewek mungil dengan segala kesederhanaan nya, baginya tidak penting punya banyak kelebihan jika selalu dipamerkan tapi lebih penting itu punya kekurangan dan dengan kekurangan itu malah mambuatmu istimewa

Adipati Reygantara, cowok tampan yang selalu jadi incaran siswi di sekolah nya. Punya tubuh atletis dan sifat yang dingin membuatnya tampak cool

Kini mereka sedang menyusuri koridor dengan sesekali Dhea membuat kehebohan

"Udah deh lo nggak usah jaga image gitu" ucap Dhea saat melihat cowok yang disampingnya itu hanya jalan lurus tanpa menanggapi ocehannya dari tadi

"Kenapa emang?" Rey hanya menaikkan sebelah alisnya

"Capek gue ngomong sama lo, pokoknya gue sekarang lagi mode ngambek" Dhea melipat tangannya didepan dada dan mencebik bibirnya tanda kesal

"Aelah pake mode ngambek segala" Rey menghentikan langkahnya

"Emangg lo tadi ngomong apa sih?" Lanjutnya

"Tuh kan berarti bener lo nggak denger tadi gue ngomong apa, ih Rey mah selalu gitu" Dhea malah tambah kesal

"Oke oke sorry yang tadi, sekarang mau ngomong apa tuan putri" ucap Rey lebay untuk membujuk Dhea

"Udah ah gue mau masuk karna kelas gue udah sampek" Dhea langsung melangkah kan kakinya memasuki kelas XI IPA 2

"Terserah kalo gitu" ucap Rey santai dan dia pun langsung menuju kelasnya disamping kelas Dhea juga yaitu XI IPA 1

Tapi walaupun sering bertengkar mereka ini sahabatan dari kecil karena rumah mereka yang satu komplek plus orang tua mereka memang sahabatan, jadi turun deh ke anak anaknya

Saat memasuki kelas, Rey sudah melihat 3 sahabat nya. siapa lagi kalau bukan Devano arjuna abraham yang kepintaran nya sebelas dua belas sama Rey tapi dia orang yang humoris tidak dingin seperti Rey

Disamping Devano ada Gabriel Raka darmawan, ini nih yang sering jadi biang kerok keributan kelasnya. Dia cowok paling konyol dikelasnya bahkan disekolah juga tapi gini gini dia juga murid yang pinter juga

Satu lagi yang lagi asik main ponsel itu adalah Daniel lee, nah kalo ini cogan keturunan korea gitu, sifatnya diluar sih cuek tapi sebenernya dia itu sama konyolnya seperti Raka

"Tumben datang cepet" ucap Rey datar

"Iya dong ini kan hari pertama, apa kata dunia kalo orang paling ganteng ini datang telat dihukum pula" ucap Raka sok kecakepan

"Udah dugong diam biar babang lee yang ngomong" sahut daniel tak mau kalah dan mendapat delikan tajam dari Raka

"Jadi kita ini cuma udah bosen dirumah jadi ya kesekolah aja" lanjutnya sok bijak

"Sok soan lo,palingan juga karna disuruh sama nyokap lo kan?" Selidik Juna

"Bisa diem nggak sih?" Tanya Rey dingin

"Lah si es serut ini tadi nanya, pas dijawab malah disuruh diem" jawab Raka kesal

" jawaban lo nggak berfaedah" tambah Rey lagi tapi kali ini nada bicara nya santai

🍁🍁🍁🍁🍁

Dhea duduk dikelas dengan mendengarkan lagu dari ponselnya, Dhea memang duduk sendiri dibelakang katanya sih enakan sendiri. Tapi sesekali dia juga berbicara dengan teman didepannya dengan mengeluarkan pembahasan receh nya, maklumlah dia kan memang heboh sendiri

Tapi walaupun heboh dan humoris Dhea sebenernya orang yang tertutup, dia tak pernah menceritakan masalah pada orang lain secara sembarangan bukan karena dia tak percaya pada orang lain hanya saja dia berfikir kalau bisa diselesaikan sendiri kenapa di umbar umbar

Suara ketukan sepatu sudah terdengar, dan siswa lainnya juga sudah duduk ditempat masing-masing. Sudah bisa ditebak kalo yang datang itu guru nya yang siap mengajar sebentar lagi

"Assalamualaikum anak anak" guru yang bernama ibuk Mira itu pun memberi salam

"Waalaikumussalam" sahut semua serempak seperti dikomando

"Oh ya hari ini kita kedatangan teman baru loh" ucapan buk Mira langsung membuat kelas heboh

"Hmm baru hari pertama udah ada aja anak baru" batin Dhea

"Ayo masuk"

Kelas tambah heboh dan membuat Dhea semakin penasaran, posisinya yang dibelakang membuat dia kesulitan melihat apa yang terjadi didepan, akhirnya dia menunggu anak baru itu untuk memperkenalkan dirinya karena itu pasti terjadi

"Halo semua! nama aku khanza anisya putri, aku pindahan dari bandung" cewek cantik dengan rambut hitam lurus itu pun tersenyum pada teman teman barunya

"What? Khanza?" Batin Dhea berteriak heboh saat mendengar nama itu

"Kamu bisa duduk dibelakang sama Dhea" khanza langsung menuruti perintah bu Mira

"Hai Dhea senang bisa bertemu lagi" ucap khanza dengan tersenyum sedangkan yang disapa cuma melongo

Kira kira siapa ya sebenernya khanza ini?
Musuh atau teman lama Dhea?
Kalo penasaran tunggu kelanjutan cerita perdana aku ini ya

Jangan lupa vote dan comment

By humairaliska

Jum'at, 04/01/2019

SINCERE [TAMAT]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang