السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ(Mohon dibaca sampai habis yaa)
Hai, apa kabar? Masih kah ada yang baca ini cerita? Masih kah ada yang menunggu terbitnya Ahnaf?
Saya minta maaf kalau penantian kalian untuk bisa memeluk Ahnaf dalam versi buku sangat lama. Dan mundur lagi sampai bulan Maret. Tapi.. Alhamdulillah, penantian kalian tidak sia-sia. Cerita ini sudah selesai dan sudah bisa open PO:)
Sebagai info saja, versi wattpad dan novel memang tidak jauh beda. Namun, tentu saja ada beberapa perbedaannya.
Lalu, kenapa sih harus beli novelnya??
Memang nggak mau lihat kisah Ahnaf gendong dedek bayi?:v
Hehe, nggak kok. Ya itu memang ada, meski hanya satu tapi kalau nggak beli ya nggak tau dong😅
Katanya minta ekstrapart? Sudah ada loh. Tapi ya di novel bukan di sini.
Beneran nggak mau baca Ahnaf sampai tuntas? Nggak mau baca ekstrapartnya? Di sana nama anak Ahnaf terpampang jelas loh. Coba aja cari di series 1-2 ada gak nama anak Ahnaf yang lengkap? Jawabannya ya cuma ada di novel itu 😄😂
Selain itu.. Semua ejaan, tanda baca, sudut pandang, dan lain sebagainya sudah direvisi. Jika di wattpad kesannya amburadul, versi novelnya in syaa allah lebih tertata.
Kalau boleh saya bilang sih, tatanannya jauh beda sama yang sini. Bahkan ada yang saya tambah dan ada yang dikurangi/dihapus. Maka dari itu dijamin lebih enak baca versi cetaknya.
Buktikan dong, katanya suka sama Ahnaf. Pengen peluk Ahnaf, bahkan.. Sayang sama Ahnaf eh! 😅
Yuk, makanya ikutan PO-nya.
Bisa langsung hubungi adminnya ya..
0812-6321-9515 (Kak Naya)Open Pre-Order Mulai 2-16 Maret 2019
Blurb :
Jatuh cinta memang terkadang tidak dapat diduga. Bahkan dengan sekali bertatap mata, seseorang bisa jadi langsung jatuh cinta.Sama halnya dengan sosok lelaki idaman ini, Ahnaf Syairazy namanya. Pertemuan yang tidak terduga membawanya larut dalam perasaan aneh yang sebelumnya tidak pernah ia rasakan.
Desakan dari ayahnya untuk segera menikah, dan juga perasaannya yang tidak bisa lagi dibendung membuat Ahnaf bertekad cepat untuk mengkhitbah gadis itu tanpa proses ta'aruf.
Namun, harapan untuk bisa memiliki gadis itu tampaknya harus ia telan bersama kekecewaan. Malam yang seharusnya menjadi malam bahagianya justru berubah menjadi malam duka.
***
Nih, saya kasih spoiler ekstrapartnya.
"Hanna, udah belum? Ini dedeknya udah nangis," ujar Ahnaf sedikit menaikkan nada bicaranya kepada istrinya yang masih berada di dalam kamar mandi.
"Iya, sebentar," balasnya dari dalam. Ahnaf yang masih setia menggendong malaikat kecilnya itu berjalan pelan seraya menenangkan bayi cantik dalam gendongannya.
Pintu kamar mandi terbuka lebar membuat Ahnaf seketika menoleh. Wajahnya yang semula tidak bisa tenang akibat anaknya yang menangis dan tidak bisa ditenangkan itu, kini berubah cengo menatap sosok perempuan bergamis merah jambu senada dengan pakaian bayinya yang tampak sangat anggun tengah berjalan ke arahnya.
"Masyaa Allah, ini bidadari bukan ya?" gumamnya tanpa berkedip menatap Hanna.
Hanna hanya mengernyitkan dahi. "Apa sih, Mas? Sini dedeknya, katanya nangis, mana?" Hanna meraih bayi digendongan Ahnaf dengan hati-hati.
"Dedeknya tahu kalau Bunda bidadarinya datang jadi diem," jawabnya asal sembari tetap mempertahankan wajah cengonya.
Yang dulu pernah saya buatkan list masih konsisten mau beli apa gimana? :v
Follow instagram saya juga semisal ada info @_denatafk
Terimakasih atas semua dukungan kalian, doa-doanya, dan juga kesediaannya untuk membaca cerita saya. Jazakumullahu khair.Jangan lupa baca series 2-nya juga.
Wassalamualaikum warahmatullah wabarakatuh♥
KAMU SEDANG MEMBACA
"AHNAF" (الرجل المثالي )
Spiritüel[REVISI VERSI CETAK] •AHNAF series 1• Humor-Romance-Spiritual✔✔ Ini bukan cerita yang mengisahkan seorang CEO bersifat dingin atau pun cuek, yang akhirnya menikah dengan sekretarisnya. Ini juga bukan cerita yang mengisahkan seorang CEO yang kaya ray...