Puisi #6

15 0 0
                                    

Masa Lalu

Pujangga duduk bersimbah atma
Melambai bak anila
Melanglang buana tak kasat mata
Paham rahsa

Katanya guru terbaik ialah pengalaman
Katanya sejarah tak boleh sebatas angan
Katanya dunia butuh pahlawan
Siapa yang hendak menyelamatkan?

Satu dua tiga
Pujangga goreskan pena
Empat lima
Sebuah karya mulai tercipta

Bel telah menggema
Derap kaki melangkah tak berirama
Secarik kertas telah diserah-terima
Lupakan saja

Jember, 4 Juni 2019

LIFETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang