Supaya apa?
Alhamdhulillah kalau kamu ingin dakwah lewat akunmu,
Alhamdhulillah kalau kamu ingin membuat semua orang termotivasi oleh postinganmu.Tapi, jangan sampai kamu hanya ingin memamerkan apa yang kamu punya kepada banyak orang.
Jangan sampai kamu ingin dikira anak hits.
Dan jangan sampai kamu ingin dikira anak keren.Kamu tahu gak?
Kelak Followers banyakmu itu, akan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah.
Mereka akan memberikan saksi kepada Allah tentang bagaimana kamu menggunakan akunmu itu.Alangkah baiknya jika postinganmu berisi sesuatu hal yang baik.
Suatu hal yang dapat menjadikan motivasi untuk semua orang.
Suatu hal yang dapat membuat amalmu bertambah.Bukan suatu hal yang membuatmu malah menambah dosa.
Kita kan gak tau kapan ajal menjemput.
Kalau misal sekarang postinganmu gak baik atau gak ada gunanya, lalu malaikat menjemputmu. Bukankah apa yang kamu tinggalkan itu sia-sia dan bahkan bisa membawamu lebih dekat menuju neraka? Udah gak sempet ngapus, eh nambah dosa. Astaghfirullah.Jadi, mulai sekarang berhati-hatilah dalam menggunakan akunmu itu.
Mulai sekarang juga postingnya yang baik-baik saja ya.Selamat mencoba.
KAMU SEDANG MEMBACA
Self Reminder
Não Ficção#6 in proses (07/09/19) #6 in akhlak (02/04/20) #5 in sikap (20/12/19) Aku hanyalah manusia biasa yang sedang merangkak mencari keridhoan-Nya dan sedang memantaskan diri memperbaiki kapasitas diri agar menjadi lebih baik. Dan ini hanya catatan-cata...