Hallo semuaaa....
Akhirnya update kembali,setelah lama menghilang karena selalu dikejar-kejar tugas;Hadeuhhhh
Mumpung lagi malam minggu nih,aku kasih part baru dari HARMONI.
Bagi jomblo mari merapat,bagi yang pacaran mari menjauh.Eitss menjauh dari pacarnya dong bukan dari sini,takutnya nanti khilaf kalau dekat-dekat mulu.
Happy Reading....
Disebuah kamar bernuansa hitam dan putih,seorang Dava tidur telentang diatas kasurnya,dengan jari yang saling bertautan dan digunakan sebagai bantalan kepalanya.
Disamping nya terletak gitar akustik bewarna hitam pekat.
Tak ada yang ia pikirkan,hanya memandang kosong kearah langit-langit kamarnya.
Tiba-tiba bayangan Lala yang mengganggu nya selama seminggu ini tiba-tiba terlintas.
"Arggghhh...."pekik Dava
Lalu ia bangun dari tidurnya,sambil mengacak-ngacak rambutnya.
"Dasar cewek pengganggu"gumam Dava.
"Mulai besok gue harus menjauh dari tuh cewek,jangan sampai dia muncul dihadapan gue lagi"ucap Dava lalu turun dari kasurnya,menyimpan gitar nya lalu berjalan menuju balkon kamarnya.
Dava menghela napasnya sejenak,lalu kembali bergumam sembari memandang langit malam.
"Lo dimana?"
***
Bosan menghampiri Lala setelah lelah memikirkan apakah bayangan tadi nyata atau tidak.Ia pun memilih keluar kamar dan menghampiri Mina yang sedang membersihkan dapur.
"DOORRR"kejut Lala pada Mina yang membelakanginya.
"Astaga Lala"pekik Mina sambil mengelus dadanya,saat melihat siapa yang mengerjainya.
"Hehehe...sorry"ucap Lala sambil cengengesan.
"Minamin temenin Lala makan diluar yuk!"ajak Lala,lalu duduk dikursi yang ada disamping meja bundar.
"Bukannya,udah makan ya La?"Tanya Mina bingung,pasalnya baru 40 menit yang lalu Lala baru selesai makan malam.
"Lala lapar lagi,trus nih ya Lala pengen makan bakso,ice cream,martabak manis,jus mangga,hmmm semua nya mau Lala makan.Ya Minamin temenin Lala makan"Bujuk Lala lagi sambil menyatukan kedua telapak tangannya didepan dada.
"Emang tadi gak kenyang?Perasaan tadi makan nya udah banyak loh"tanya Mina lagi sambil menghampiri Lala.
"Belum"jawab Lala sambil menggelengkan kepalanya.
Memang benar,setelah selesai sholat tadi ia kembali merasakan lapar.Rasanya mulut nya ingin mengunyah terus.
"Belum terlalu larut,yaudah ayo tapi kita izin dulu sama Fauzan ya La"Ya memang Mina memanggil Fauzan dan Lala hanya menggunakan nama,tanpa embel-embel den dan non .Itu adalah keinginan Lala karna ia sudah menganggap Mina sebagai Kakaknya dan Fauzan terima-terima aja.
"Ihh ngapain minta izin sama si hujan?"tanya Lala kesel,mengingat muka jelek abangnya itu-menurut dirinya.
"Tetap aja Lala cantik"jawab Mina memaklumi sikap Lala yang memang rada selalu kesel dengan abang nya itu.Dan apa katanya 'jelek?' Oh astaga Mina saja bisa pingsan ditempat jika berlama-lama menatap wajah Fauzan.
KAMU SEDANG MEMBACA
HARMONI ( Hiatus )
Novela JuvenilApa yang ada dibenak anda tentang seseorang yang bukan gay atau homo tapi sangat sensitif terhadap setiap perempuan serta membatasi dirinya kepada semua orang??? Memiliki sikap misterius yang membuat setiap orang penasaran pada dirinya Hingga suatu...