pagi sekali mungkin tepatnya subuh subuh mereka berdua sudah bangun,akbar membantu reyhan berkemas memasukan barang barang yang akan dibawa untuk pergi ke pasuruan.
barang barang penting sudah reyhan bereskan tadi malam dan sekarang tinggal giliran memasukan pakaian saja kedalam koper.
"rey gw serasa mimpi lu bakal pergi pagi ini"ucap akbar,setelah selesai memasukan pakaian kekoper.
"gw pergi buat kerja,bukan pergi meninggal,horor amat kata kata lu su"sebisa mungkin reyhan tetap tersenyum,menutupi rasa ketidak tenanganya,
reyhan memang sangat berat buat pergi dari sini,rasa sayang pada akbar lah yang membuatnya begini,walau pun akbar tidak bisa menerima cintanya tapi dengan berada disisinya sudah membuat reyhan senang.
tapi dia harus tetap pergi,karena orang tua menyuruh ia untuk mengurusi perusahaan disana,mungkin kalau ia sudah pulang nanti perasaan akbar bisa berubah,mungkin.
"ok makasih ya bar,lu udah bantuin gw beresin ini semua"
"iya sama sama,lu sahabat gw,hari hari gw pasti berat tanpa ada lu rey"akbar memeluk reyhan yang sedang duduk dipinggir tempat tidur.
"Iya gw juga pasti nanti kangen banget sama elu,orang yang gw suka"reyhan juga tak kalah memeluk akbar,matanya mulai berkaca kaca karena akan pergi meninggalkan orang yang ia cintai.
"gw ikut nganterin elu ya"ucap akbar memegang bahu reyhan
"gak usah bar,gw gak ingin lu ikut"
"kenapa?"
"gw gak ingin aja,gw takut sedih please jangan ikut"
"ya udah terserah lu aja,tapi kalau sudah sampai disana jangan lupa hubungin gw ya"
"iya pasti"
.
.
.
.
saat disekolah,akbar sedikit gak mood untuk mengajar mungkin efek kepergian reyhan yang membuatnya begini,tapi sebisa mungkin ia harus tetap fokus mengajar murid muridnya."Fikri coba sebutkan 3 sistem koordinasi"perintah akbar pada muridnya setelah ia selesai menjelaskan materi,ia ingin mengetahui pengetahuan murid muridnya itu,apakah mereka menangkap materi dengan baik atau hanya sekedar mendengarkan materi seperti sedang mendengarkan dongeng disiang hari saja.
Siswa itu celingukan meminta tolong pada teman sebangkunya,nah ini ni yang disebut dengan masuk kuping kanan keluar kuping kiri,materi yang akbar berikan tidak digubris oleh dia,tidak dimasukan kedalam otak.
"fikri fikri,masa sistem koordinasi aja gak tau,kan tadi udah bapak jelasin dengan sangat jelas"
"maat pak,lupa"
"halah,,emang dasar aja kamu gak nyimak...putri,coba kamu sebutkan 3 sistem koordinasi dengan keras,biar fikri bisa dengar"
"Sistem koordinasi terdiri dari,sistem saraf,sistem indera,dan sistem hormon"ucap siswi yang bernama putri ia menyebutkannya dengan keras,sesuai perintah akbar
"denger gak fikri?,coba kamu ulangi perkataan putri"
"terdiri dari sistem saraf,indera dan hormon"fikri menuruti perintah pak akbar dan mengulang perkataan putri,untung masih ingat.
"inget ya fikri,kalau belajar tuh yang fokus niatin kalau sekolah tuh untuk belajar,bukan cuma sekedar datang,absen,duduk habis itu pulang,gak boleh gitu ya,harus punya rasa kasian pada orang tua,mereka sudah bayar sekolah mahal mahal supaya kamu dapat sekolah disini,supaya kamu pinter,supaya kelak kamu bisa menggantikan mereka mencari uang,inget bapak ngomong bukan cuma buat fikri saja tapi buat yang lainnya juga,paham"
KAMU SEDANG MEMBACA
Memilih[BxB]
RomanceMemilih itu sulit. Bingung menentukan pilihan yang menurut kita benar. Memilih yang saya maksud adalah memilih pasangan,pasangan yang akan bersanding bersama seorang pria bernama akbar Akbar bingung harus memilih yang mana,apa kalian bisa membantu a...