18. DEPAN GERBANG SEKOLAH

704 82 12
                                    

Special of 15k views ALVARO ❤️❤️❤️

HAPPY READING ALL💜💜💜

18. Depan Gerbang Sekolah.

Waktu memang obat penyembuh luka, tapi bukan untuk penghilang lupa.

—Alvaro Banyu Wiranegara.

__________________________

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

__________________________

Ujian hari kedua. Alvaro datang dengan gerombolan Archader yang sedang mengenakan motor sport milik mereka sendiri. Datang kesekolah pagi-pagi, suara sorak-sorai motor mereka mengalihkan pandangan beberapa siswa lainnya. Dipimpin oleh Alvaro sebagai ketua, lalu diikuti dengan anggota lainnya. Tidak lupa jaket kulit milik pribadi geng Archader yang melekat ditubuh mereka.

Tidak salah jika banyak siswa yang seakan-akan terpesona. Suasana pagi kali ini memang sangat berbeda, biasanya Alvaro beserta teman datang selalu kesiangan, tetapi mungkin sekarang waktunya ujian mereka datang lebih awal.

Usai meletakkan motor mereka diparkiran, mereka membuka helmnya dan menampakkan wajah-wajah sangar khas Archader. Buah baju yang memang sengaja tidak dikenakan dibagian atas, rambut yang acak-acakan serta baju putih yang sengaja dikeluarkan benar-benar menambah khas anggota Archader.

Berjalan dipusat tengah sekolah, melewati koridor-koridor tempatnya cewek-cewek benar-benar membuat suasana seakan menjadi surga. Rizal, Chandra, dan Alex tidak pernah berhenti berbicara. Mulai dari membahas yang tidak penting, sampai membahas pada mata ujian pagi ini.

"Sumpah, Lex, gue ga baca buku! Ayolah, tunjukkin gue nanti!" ujar Rizal memohon. Alex tetap pada kegiatannya, memasang dasi yang belum sempat ia kenakan.

"Sok ganteng! Masang dasi depan cewek-cewek! Tebar pesona!" ujar Rizal sarkasme. Mata Alex menatapnya tajam.

"Gausah tanya gue ujian nanti, lo!"

Rizal memberhentikan langkahnya. Lupa! Hari ini ia sangat membutuhkan Alex untuk menjawab soal-soal ujian nanti.

"Engga Lex, becanda doang gue! Lo mah wajar tebar pesona, kan ganteng! Ya ga sih geng?" tanya Rizal pada anggota lainnya.

"Woiyaa! Alex kan memang good looking sejak dini!" Imbuh Chandra. Pria itu, juga butuh Alex hari ini.

Jadwal ujian hari ini adalah matematika, jelas saja banyak yang membutuhkan Alex, karena pria itu memang basicnya di pelajaran itu. Sedangkan Alvaro lebih ke Fisika dan kimia.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: May 28, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

ALVAROTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang