Bandung

255 27 0
                                    

Kayla tertidur saat dimobil dan setelah beberapa jam kayla terbangun dan ternyata sudah sampai di bandung. Kayla sampai di daerah cirangrang. Perumahannya asri dan masih menyatu dengan alam apalagi di rooftop rumah terlihat kebun teh.

"MasyaAllah bagus banget pemandangannya ya bi" ujar nisa

"iya bagus kan" tanya abi

"iya bi bagus banget" jawab nisa

Mereka pun langsung turun dari mobil dan di depan rumah ada ayunan nisa pun langsung lari menghampiri ayunan berwarna pink itu

"Pasti nisa betah deh tinggal disini" ujar nisa

"iya nis bagus banget apalagi masih asri banget beda sama jakarta" timpa kayla

"Bener banget kak" balas kayla

Umi pun menyuruh kayla dan nisa masuk untuk membawa barang-barang dan berberes

Lalu kayla dan nisa pun masuk ke rumah. Kayla menyeret kopernya menuju ke kamarnya

"Kamar nya diatas semua jadi ayo kita naik" ujar umi

"Iya mi" balas kayla

Setelah itu umi menunjukkan kamar kayla dan nisa. Kamar kayla berada di pojok dan mempunyai view yang sangat indah yakni dikamar kayla terdapat jendela yang bisa melihat perkebunan teh yang sangat hijau.

"MasyaAllah bagus banget pemandangannya" ujar kayla sambil menatap jendela

Setelah itu kayla langsung berberes menata baju, buku, dll

Setelah selesai merapikan kamarnya kayla langsung naik ke rooftop rumah dan ia sangat terkejut

"Ya Allah indah banget bunganya" ujar kayla

Ya kayla melihat banyak sekali bunga di rooftop rumahnya ada banyak sekali jenis bunga. Ya kayla sangat suka sekali dengan bunga ia selalu membeli bunga dan dipajangnya dikamar hingga kering.

Kayla langsung menghampiri bunga mawar yang mekar dan warna-warni dan masih ada banyak lagi seperti bunga anggrek,kaktus,bunga gantung,dll

"Aku bakalan ngrawat bunga ini" ujar kayla

"Dorrrrrrr" teriak nisa

"Astagfirullah nisa kamu buat jantung kakak kaget aja" ujar kayla

"Hehe maaf kak, wahhh bunganya bagus banget" sahut nisa dan ia langsung menyambar bunga mawar dan  langsung memetiknya

"Nisaaaa...kamu ini ya kebiasaan biarin bunga nya tumbuh di pohon nya,,eh malah kamu petik" ujar kayla

"Hehe maaf kak" jawab nisa sambil cengar-cengir seperti tidak punya dosa

"Yaudah lain kali jangan begitu,,ayo kita turun" ujar kayla

"Oke kak" jawab nisa sambil ia lari menuruni tangga rooftop

Kayla sudah tidak heran dengan tingkah laku nisa yang sangat pecicilan ya namanya masih bocil

Sesampainya di ruang tengah kayla langsung menuju ke dapur dan membantu uminya memasak

Setelah selesai memasak kayla langsung menata piring dan memanggil abi dan nisa untuk makan bersama

"Wahh umi sama kayla masak apa?" Tanya abi

"Masak udang asam manis sama sayur sop bi" jawab kayla

"Tempe mendoan pesenan nisa ngga ketinggalan kan?" Sahut nisa

"Yahh lupa niss" goda kayla

"Kok bisa lupa sih" ujar nisa sambil mengerucutkan bibirnya

"Udah-udah ini nis tempe mendoanmu" ujar umi

Love In Prayer [ON GOING]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang