Typo tandai...
Selamat membaca❤
***
Hari-hari Angga dan Raisha di jalani dengan bahagia serta cinta,
Angga belajar dengan giat dan bersungguh-sungguh, serta Raisha yang menjadi gurunya, kadang Raisha sangat terpukau akan kepintaran Angga tapi ia heran mengapa Angga tak pernah menjadi rengking kelas?
Seperti Saat ini, Angga dan Raisha sedang belajar di ruang tamu,
"Bukan gitu loh, sini aku bantuin," ucap Raisha mengambil alih buku Angga,
Angga hanya dapat pasrah melihat bukunya di ambil paksa Istrinya.
"Untung sayang," gumam Angga pelan.
Raisha mulai mencoret-coret buku Angga dengan rumus MTK dan fisika.
"Aneh, aku kira kamu anak IPS, ternyata anak ipa toh," kagum Raisha sambil masih fokus mencoret-coret buku Angga.
"Baru tahu kamu? Aku nih aslinya pintar cuman males belajar," ungkap Angga.
"Mulanya jangan males kamu," nasihat Raisha.
Angga hanya mengangguk singkat,
***
Sudah 5 menit Raisha mencoret-coret buku Angga, dan Angga mulai bosan menunggu, ide untuk menjahili Raisha terlintas di benaknya.
Angga tersenyum kearah Raisha yang masih asyik mencoret bukunya, Angga mulai menggoncang-goncangkan tubuh Raisha,
Raisha terpaksa menghentikan aktifitasnya, dan menatap kearah Angga seolah bertanya.
"Laper Rai, otak ku gak kerja kalo laper, percuma kalo kamu jelasin panjang lebar kalo perut kosong," jelas Angga sambil memeluk tangan Raisha.
Raisha menyudahi kegiatanya, lalu bangkit ke dapur, dan meninggalkan Angga yang masih duduk di ruang tamu.
"Etttt, kamu disana aja, dan pelajarin apa yang aku tulis di buku kamu," ucap Raisha saat Angga hendak menyusul dirinya.
Angga mengerucutkan bibirnya ia terlihat seperti anak kecil, Dan membuat Raisha terkekeh melihat kelakuan Suaminya itu.
Angga akhirnya diam ditempat, dan mempelajari apa yang tadi ditulis Raisha,
Beberapa kali Angga menggaruk kepalanya tak paham akan isi buku yang di tulis Raisha.
Angga berkali-kali bingung dengan Raisha, sebenarnya yang lebih tua ia atau Raisha? Oke sepertinya ia akan tanyakan sendiri jawabanya.Raisha kembali dengan dua gelas susu, dan kue kering buatanya sendiri, lalu meletakanya di meja,
"Nih di makan dulu kue keringnya, sama susunya, supaya otaknya kerja lagi," ucap Raisha lalu duduk kembali di lantai bersama Angga yang masih menatap bukunya bingung.
KAMU SEDANG MEMBACA
Hate But Love
RomansaSeorang gadis cantik dan lugu bernama Raisha fatimah nainah harus merasakan bagaimana sakitnya ditindas secara terus menerus oleh kakak kelasnya yang bernama Rangga ramadhan biasa di panggil Angga Angga sangat senang melihat Raisha menderita ia hobb...