11. NATHAN

424 39 7
                                    

Kalo sekarang kalian ributin gimana yang bener. Trus kalo lo mau bener lo harus nyalahin orang lain dulu?

###


Kinara menatap papan tulis dengan tatapan kosong. Bu Nina-selaku guru sejarah Indonesia sedari tadi menjelaskan tentang materi manusia purba. Dengan berdiri mondar mandir kekanan ke kiri sambil mulutnya berkoar koar menceritakan salah satu manusia purba.

Salsa yang duduk disamping Kinara mereasa aneh. Dari tadi Kinara melamum, entah memikirkan apa sampai sampai bu Nina diabaikan.

Keanehan Kinara sudah terlihat saat Kinara masuk ke kelas karna terlambat. Entah apa yang dilakukan saat terlambat sampai sampai Kinara diam dan terus melamun.

"Lu kenapa sih ra?" Salsa menyenggol lengan Kinara namun tatapannya masih ke arah bu Nina.

Kinara tersadar dari lamunannya. Melirik Salsa lalu menatap bu Nina yang sedang menjelaskan dengan tangannya bersidakep. Entah apa yang dijelaskan sekarang sampai bu Nina seperti itu.

"Gue enggak papa kok," balas Kinara.

Salsa berdecak kesal dan membiarkan Kinara. Bu Nina menyuruh semua siswa mengerjakan tugas Ulangan Akhir Semester di buku LKS. Lalu bu Nina duduk dan sibuk dengan bukunya.

Teman temannya sibuk mencari jawaban. Sedangkan Kinara dengan malas membolak balikan soalnya. Ada 35 soal. 30 pilihan ganda dan 5 essay.

Kinara menyobek kerja di buku khusus coretan. Kinara mau menjawab yang 5 essay terlebih dahulu nanti kalau pilihan ganda tinggal menyalin jawaban temannya. Salsa pun yang disebelahnya sama, mengerjakan essay dulu.

Satu persatu sudah Kinara tulis jawabanya. Sekarang tinggal menunggu temannya untuk pilihan ganda. Kinara menghembuskan nafas gusar. Saat kejadian tadi pagi kembali teriang.

Cowo sialan! Bikin gue kepikiran terus!

Kinara melihat Adara yang meminjam buku pada Windry, siswa peringkat ketiga dikelas. Oke Kinara membuka halaman soal pilihan ganda. Setelah Adara mengembalikan buku Windry kepada pemiliknya Kinara akan meminjam buku Adara.

Adara mengembalikan buku Windry. Lalu bersender dikursinya. Kinara yang duduk dibelakang menepuk bahu Adara.

"Dar liat abc-nya dong!" pinta Kinara.

Adara memberikan bukunya tanpa menoleh. Dengan gesit Kinara mengambilnya. Kinara menyalin jawaban Adara diikuti Salsa disampingnya.

Setelah selesai Kinara mengembalikan buku Adara. Kinara mendelamkan kepanya kemeja. Lagi dan lagi, Kinara teringat kejadian terlambat tadi.

Tettt tettt tettt

Bel istirahat berbunyi. Bu Nina menyuruh Sidi-ketua kelas untuk mengumpulkan tugas anak anak didiknya di meja kerjanya lalu pamit keluar.

Kinara melihat Leon keluar kelas setelah bu Nina diikuti Brian dan teman teman lainnya.

"Kantin woy!" ajak Melody dengan semangat.

Salsa sudah berdiri disamping Melody lalu menarik Melody keluar kelas. Kinara dan Adara berdiri dari duduknya lalu menyusul Melody dan Salsa dibelakang.

Sampai dikantin. Mereka berempat duduk dimeja pojok sebelah kanan kantin. Salsa sedang memesan pesanan mereka.

Adara duduk disamping Kinara dan Melody duduk dihadapan Kinara. Salsa datang bersama adik kelas untuk membantu membawakan pesanannya.

NATHAN (ONGOING)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang